Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

HUBUNGAN ANTARA PANJANG TUNGKAI DAN DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI TERHADAP KEMAMPUAN MENENDANG PADA PEMAIN SSB ANEUK RENCONG BANDA ACEH TAHUN 2010 Dian Fakhruzzaman; . Zulfikar; . Abdurrahman
Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi Vol 1, No 2 (2015): MEI 2015
Publisher : Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (225.399 KB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian yang berjudul. “hubungan antara panjang tungkai dan daya ledak otot tungkai terhadap kemampuan menendang pada pemain SSB Aneuk Rencoeng Banda Aceh tahun 2010” pemain sepakbola yang baik dan handal harus memiliki unsur fisik yang baik seperti panjang tungkai dan daya ledak otot tungkai. Kedua  unsur ini sangat diperlukan oleh pemain sepakbola terutama dalam kemampuan menendang dan tendangan bebas. Unsur daya ledak otot tungkai dapat ditingkatkan dengan berbagai macam latihan salah satunya adalah latihan standing broad jump. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Hubungan antara panjang tungkai dan daya ledak otot tungkai terhadap  hasil menendang pada pemain SSB Aneuk Rencong tahun 2010. Jenis penelitian ini adalah penelitian diskriptif dengan uji korelasi. Sampel dalam penelitian ini adalah yang memiliki tinggi badan minimal 150 cm yang diambil berjumlah 32 orang yang memenuhi kriteria tersebut. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan  melalui tiga 3 tes yaitu (1) pengukuran panjang tukai, (2) tes daya ledak otot tungkai (standing broad jump) dan (3) tes kemampuan menendang. Data ini di olah dengan teknik statistik menghitung Rata-rata (Mean), Standar Deviasi (SD), Koefisien Kerelasi, Koefisien Korelasi Ganda, dan Uji T. Hasil penelitian menunjukkan: (1) terdapat hubungan yang signifikan  antara panjang tungkai (X1) terhadap kemampuan menendang (Y) sebesar (r = 0,54), (2) terdapat hubungan yang signifikan antara daya ledak otot tungkai (X2) terhadap kemampuan menendang (Y) sebesar (r = 0,56), dan (3) terdapat hubungan yang signifikan antara panjang tungkai dan daya ledak otot tungkai terhadap kemampuan menendang  sebesar (r = 0,66). Dengan demikian dapat disimpulkan terdapat hubungan yang signifikan antara panjang tungkai dan daya ledak otot tungkai terhadap kemampuan menendang pada pemain SSB Aneuk Rencoeng Banda Aceh tahun 2010.                                                    Kata Kunci :   Hubungan,  Panjang  Tungkai,  Daya  Ledak  Otot  Tungkai Kemampuan Menendang, Sepakbola 
KONTRIBUSI ANTARA POWER OTOT LENGAN DAN KELENTUKAN TOGOK TERHADAP KEMAMPUAN MELEMPAR BOLA (THROW-IN) PADA KLUB SEPAKBOLA PERSAS SABANG TAHUN 2011 Dani Hamdika; . Zulfikar; Yeni Marlina
Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi Vol 1, No 1 (2015): FEBRUARI 2015
Publisher : Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (225.844 KB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian yang berjudul “Kontribusi antara Power otot lengan dan Kelentukan togok Terhadap Kemampuan Melempar Bola (throw in) Pada klub sepakbola Persas Sabang Tahun 2011”. Dalam olahraga sepak bola, power otot lengan dan kelentukan togok sangat berperan penting terhadap kemampuan melempar bola (throw in). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi power otot lengan dan kelentukan togok terhadap kemampuan melempar bola pada Klub sepakbola Persas Sabang Tahun 2011, penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif jenis korelasional. Pengumpulan data pada sampel dilakukan di Stadion Sabang Marauke di Sabang dengan menggunakan 3 item tes yaitu tes power otot lengan (Medicine ball push), kelentukan togok (Bridge – Up Test), dan melempar bola (Throw in)) pada atlet sepakbola klub Persas Sabang Tahun 2011 yang berjumlah 22 orang. Data ini di olah dengan teknik statistik menghitung Rata-rata (Mean), Standar Deviasi (SD), Koefisien Kerelasi, Koefisien Korelasi Ganda, dan Uji Determinasi. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Terdapat kontribusi yang positif dan signifikan antara power otot lengan dengan kemampuan melempar bola (throw in) sebesar (r = 0,73), Power otot lengan memberi kontribusi sebesar 53,29  % terhadap kemampuan melempar bola, (2) Terdapat kontribusi yang positif dan signifikan antara kelentukan togok terhadap kemampuan melempar bola sebesar  (r = 0,96), Kelentukan togok memberi kontribusi sebesar 92,16 % terhadap kemampuan melempar bola (throw in), dan (3) Terdapat kontribusi yang positif dan signifikan antara power otot lengan dan kelentukan togok secara bersama-sama terhadap kemampuan melempar bola (throw in) sebesar (Ry. x1X2 = 0,94). Hal tersebut menunjukan bahwa 88,36 %  variasi kemampuan melempar bola (throw in) ditentukan oleh kedua variabel bebas secara bersama-sama. Kata Kunci : Power Otot Lengan, Kelentukan Togok dan Melempar Bola (Throw in).
Perancangan Pengontrolan Traffic Light Otomatis . Zulfikar; . Tarmizi; Agus Adria
Jurnal Rekayasa Elektrika Vol 9, No 3 (2011)
Publisher : Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (285.071 KB) | DOI: 10.17529/jre.v9i3.161

Abstract

Penelitian perancangan pengontrolan traffic light otomatis dengan mikrokontroller AT89C51 ini bertujuan untuk mendapatkan suatu sistem kontrol yang nantinya bisadigunakan untuk mengurangi kemacetan-kemacetan di traffic light yang terjadi dikota-kota besar saat ini. Untuk masa yang akan datang, hal ini sangat dibutuhkan, mengingat semakin bertambahnya jumlah kendaraan yang mengantri di traffic light. Dalam penelitian ini dihasilkan sebuah sistem pengontrolan traffic light otomatis dan telah diuji pada miniatur traffic light untuk empat persimpangan jalan