Deysi Natalia Demo
UNIMA

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Studi kelayakan LKS praktikum berbasis pendekatan saintifik serta dampaknya pada hasil belajar materi sifat larutan penyangga Deysi Natalia Demo; Freetje Waworuntu; Abdon Saiya
Oxygenius Journal Of Chemistry Education Vol 1 No 2 (2019): Oxygenius : Journal of Chemistry Education
Publisher : Chemistry Department, Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (573.962 KB) | DOI: 10.37033/ojce.v1i2.113

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan produk LKS praktikum berbasis pendekatan saintifik dan mengetahui dampaknya pada hasil belajar khususnya materi sifat larutan penyangga dengan melihat seberapa banyak siswa yang mencapai atau melampaui KKM. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan yang dilakukan di kelas XI IPA 5 SMAN 1 Tondano. Berdasarkan hasil rekapitulasi, LKS praktikum berbasis pendekatan saintifik dinyatakan valid dengan nilai sebesar 83,8%. Dilihat dari respon siswa pada uji coba kelompok kecil dan kelompok besar LKS dinyatakan praktis dengan nilai berturut-turut sebesar 88,17% dan 92,98%. Dampak penggunaan LKS terhadap hasil belajar siswa adalah sebagian besar siswa pada uji coba kelompok kecil dan siswa pada uji coba kelompok besar telah melampaui KKM yang sudah ditetapkan dengan nilai ketuntasan yang diperoleh berturut-turut sebesar 66,67% dan 89,47%. Pengujian hipotesis untuk hasil belajar menggunakan uji t pihak kiri diperoleh nilai thitung(8,517) > ttabel(1,734) yang berarti terima H0 atau tolak H1. Berdasarkan hasil yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa LKS praktikum berbasis pendekatan saintifik yang dikembangkan layak digunakan dalam proses pembelajaran.