Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Variasi Pattern 3D Printing terhadap Kekuatan Tarik Asmar Finali; Agung Fauzi Hanafi; Rochmad Eko P.U.
J-Proteksion Vol 5, No 1 (2020): J-Proteksion
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/jp.v5i1.4320

Abstract

Perangkat 3D Printer yang berfungsi sebagai pencetak macam-macam produk. Dibandingkan dengan teknologi yang lain, teknologi 3D printer paling mudah untuk mencapai pencetakan bentuk bervolume dan saat ini termasuk teknologi yang cukup populer. Namun, sifat mekanis dari produk yang dihasilkan kemungkinan tidak lebih baik dari proses pencetakan lainnya. Oleh karena itu, perlu banyak penelitian untuk mengurangi kelemahan teknologi printing 3D yang bertujuan untuk menemukan parameter terbaik. Parameter ini meliputi penggunaan jenis printer, suhu, jenis filamen, persentase pengisi, perangkat lunak pencetakan produk 3D dan bentuk pola (pattern) yang digunakan. Jenis filamen yang umum digunakan adalah ABS, PLA dan PETG. Untuk jenis PLA+ paling mudah diaplikasikan karena karakteristik yang stabil. Sedangkan pattern yang bisa diaplikasikan produk 3D printing adalah rectalinier, grid, triangular, wiggle dan honeycomb. Berdasarkan hasil pengujian didapatkan bahwa produk yang dihasilkan dari proses pencetakan tiga dimensi yang dilakukan pada variasi pola rectilinier, triangular, honeycomb. Hasilnya kekuatan tarik tertinggi dimiliki spesimen dengan pola triangular, dengan nilai rata-rata kekuatan tarik sebesar 29,01 N/mm2, dengan standar spesimen uji tarik D638.