Elis Esye
STIE Ekuitas Bandung

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH KUALITAS KREDIT DAN KECUKUPAN MODAL TERHADAP PROFITABILITAS PT. BANK JABAR BANTEN PERIODE TAHUN 2014-2018 Arman Maulana; Siti Rosmayati; Elis Esye
Jurnal Ilmu Akuntansi dan Bisnis Syariah (AKSY) Vol 2, No 2 (2020): AKSY : Jurnal Ilmu Akuntansi dan Bisnis Syariah
Publisher : UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15575/aksy.v2i2.9790

Abstract

Penelitian ini dilakukan pada PT. Bank Jabar Banten, Tbk Periode Tahun 2014-2018, untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Kualitas Kredit yang diukur dengan menggunakan Non Performing Loan (NPL) dan Kecukupan Modal yang diukur dengan Capital Adequacy Ratio (CAR) terhadap Profitabilitas yang diukur dengan Return On Asset. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode statistik deskriptif dan metode verifikatif. Populasi dari penelitian ini adalah laporan keuangan pada bank Jabar Banten periode tahun 2014 sampai dengan tahun 2018 yang berkaitan dengan variabel yang diteliti yaitu Kualitas Kredit, Kecukupan Modal, dan Return On Assets. Lokasi penelitian ini dilakukan di bank jabar banten, Sedangkan waktu penelitian terhitung dari tanggal 1 Desember 2019. Dalam penelitian ini penulis melakukan pengumpulan data/informasi yang diperlukan melalui website www.bankbjb.co.id, jurnal-jurnal penelitian terdahulu dan juga referensi buku-buku yang sesuai dengan penelitian yang sedang penulis lakukan. Hasil penelitian, Hipotesis Pertama terdapat pengaruh signifikan positif antara Kualitas Kredit dengan Profitabilita sebesar 1.913 dengan nilai signifikan sebesar 0,049. Hipotesis Kedua, terdapat pengaruh signifikan positif antara Kecukupan Modal dengan Profitabilitas sebesar 1.329 dengan nilai signifikansinya sebesar 0,019. Hipotesis Ketiga, Terdapat pengaruh simultan dan signifikan positif antara Kualitas Kredit dan Kecukupan Modal dengan Profitabilitas nilai F hitung sebesar 1.921 dengan signifikan 0,017. Kata Kunci: Kualitas Kredit, Kecukupan Modal, Profitabilitas