Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENGARUH KEBIJAKAN HUTANG DAN KEPEMILIKAN MANAJERIAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN LQ45 YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2016-2020 Tilawatil Ciseta Yoda; Chandra Syahputra; Dwi Sari Novelita
Menara Ilmu Vol 16, No 2 (2022): VOL. XVI NO. 2 JULI 2022
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31869/mi.v16i2.3329

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kebijakan hutang dan kepemilikan manajemen terhadap kinerja keuangan perusahaan LQ45 di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2016 sampai dengan tahun 2020. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif asosiatif. Teknik analisis data yang digunakan adalah pengujian hipotesis klasik dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan utang dan kepemilikan manajemen secara bersamaan berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan. Kebijakan utang dan kepemilikan manajemen, di sisi lain, tidak memiliki dampak yang signifikan terhadap kinerja bisnis.
PENGARUH PERKEMBANGAN KARIR, TURNOVER INTENTION DAN SELF EFFICACY TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. TELKOM AKSES PADANG TAHUN 2017-2021 Chandra Syahputra; Yulihardi Yulihardi; Akmal Akmal; Septia regina Sofyan
Jurnal Menara Ekonomi : Penelitian dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi Vol 9, No 2 (2023): VOLUME IX NO 2 APRIL 2023
Publisher : Jurnal Menara Ekonomi : Pelatihan dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31869/me.v9i2.4297

Abstract

Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan Pegawai yang bekerja di PT Telkom Akses Padang. Data yang digunakan adalah data primer dan analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linear berganda.Variabel pengembangan karir berpengaruh positif terhadap kinerja di PT. Telkom Akses Padang. Hal itu terbukti dari hasil t-hitung > t-tabel atau 4,272 > 1,677 dengan tingkat signifikannya (sig= 0,001 < 0,05). Variabel turn over intention berpengaruh terhadap kinerja di PT. Telkom Akses Padang. hal itu terbukti dari hasil tingkat signifikans (sig= 0,046 < 0,05).Variabel self efficacy berpengaruh positif terhadap kinerja di PT. Telkom Akses Padang. Hal itu terbukti dari hasil t-hitung > t-tabel atau 4.470 > 1,6772 dengan tingkat signifikannya (sig= 0,000 < 0,05).Variabel pengembangan diri, turn over intention dan self efficacy berpengaruh secara bersama-sama terhadap kinerja karyawan di PT. Telkom Akses Padang. Hal itu dapat dilihat dari nilai F-hitung > F-tabel atau 12.150 > 2,80, dengan nilai signifikan sebesar (0,000 < 0,05).Kata Kunci: Pengembangan diri, Turnover Intention, Self Efficacy, Kinerja
PENGARUH FOOD QUALITY DAN STORE ATMOSPHERE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN Chandra Syahputra; Harry Wahyudi; Silvi Astary; Rahmad Sandi
Jurnal Menara Ekonomi : Penelitian dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi Vol 9, No 1 (2023): VOLUME IX NO 1 APRIL 2023
Publisher : Jurnal Menara Ekonomi : Pelatihan dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31869/me.v9i1.4259

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh food quality dan store atmosphere terhadap keputusan pembelian konsumen di kafe kopmil ijo payakumbuh. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling dengan sampel sebanyak 100 responden yang merupakan warga payakumbuh dan pernah melakukan pembelian di kafe kopmil ijo payakumbuh.Kuesioner yang telah terkumpul kemudian dianalisis menggunakan program SPSS (Statistical Product and Service Solution).Uji kualitas data yang terdiri dari uji validitas dan realibilitas, selanjutnya dilakukan pengujian asumsi klasik kemudian dilakukan uji hipotesis dengan menggunakan software SPSS untuk menguji pengaruh food quality dan store atmosphere terhadap keputusan pembelian konsumen di kafe kopmil ijo payakumbuh.Hasil dari pengujian ini menunjukkan secara parsial variabel food quality dan store atmosphere berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen sebesar (sig = 0.00 < 0.05).Hasil yang sama juga ditunjukkan melalui pengujian secara simultan antara food quality dan store atmosphere secara bersama-sama mempengaruhi variabel keputusan pembelian konsumen dengan tingkat (sig = 0.000 < 0.05). Pada penelitian ini secara pengujian determinasi memperoleh pengaruh yang cukup tinggi yaitu sebesar 63.1%Kata Kunci: Food Quality, Store Atmosphere, Keputusan Pembelian