This Author published in this journals
All Journal S1 Keperawatan
Eny Astuti
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

STUDI KOMPARASI HASIL PENYEMBUHAN LUKA EPISIOTOMI YANG DIANASTESI DAN YANG TIDAK DIANASTESI DI RUANG BERSALIN RS.WILLIAM BOOTH SURABAYA Astuti, Eny
S1 Keperawatan Vol 3, No 2 (2014): Keperawatan
Publisher : S1 Keperawatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (11.62 KB)

Abstract

Episiotomi merupakan suatu tindakan insisi pada perineum yang menyebabkan terpotongnya selaput lendir vagina, cincin selaput darah dan jaringan pada septum rektovaginal. Episiotomi menyebabkan luka pada daerah perineum dan luka dapat menyebabkan perdarahan sehingga perlu dilakukan heacting. Pada proses heacting membutuhkan anastesi untuk mengurangi nyeri saat proses penjahitan dan ada beberapa fasilitas kesehatan yang tidak menggunakan anastesi. Oleh karena itu tujuan dari peneliti ini adalah ingin melihat perbedaan hasil penyembuhan episiotomi yang dianastesi dengan yang tidak dianastesi. Desain yang digunakan yaitu studi komparatif dengan teknik sampel simple random sampling. Sampel yang diambil sebanyak 56 orang yang dibagi menjadi 2 (dua) kelompok dimana 28 orang yang dianastesi dan 28 orang yang tidak dianastesi. Data hasil penelitian menunjukkan hasil penyembuhan luka episiotomi yang dianastesi baik sebesar 50%, kurang baik 46% dan jelek 4% sedangkan hasil penyembuhan luka episiotomi yang tidak dianastesi baik sebesar 50%, kurang baik sebesar 50% dan tidak ada hasil penyembuhan luka yang jelek. Hasil penelitian kemudian diuji dengan menggunakan uji Chi Kuadrat. Hasil uji Chi Kuadrat menunjukkan harga Chi Kuadrat lebih besar dari tabel (27,25>5,991) yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan secara signifikan antara responden yang dianastesi dan responden yang tidak dianastesi dalam hasil penyembuhan luka episiotomi. Dalam melakukan penjahitan episiotomi seyogianya memperhatikan cara melakukan penjahitan untuk mendapatkan hasil yang baik. Kata kunci : Anastesi, Episiotomi, Penyembuhan Luka Episiotomi