Istiqomah Tussangadah
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

DAMPAK PENERAPAN MODEL SAINS TEKNOLOGI MASYARAKAT TERHADAP PEROLEHAN BELAJAR KELAS V PONTIANAK UTARA Tussangadah, Istiqomah; ., Marzuki; ., Sukmawati
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa Vol 4, No 5 (2015): Mei 2015
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dampak penerapan model Sains Teknologi Masyarakat terhadap perolehan belajar Ilmu Pengetahuan Alam peserta didik kelas V Sekolah Dasar Negeri  07 Pontianak Utara. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu dengan desain eksperimen Nonequivalent Control Group Design. Sampel diambil secara acak yaitu kelas V A yang berjumlah 24 orang dan kelas V B yang berjumlah 26 orang. Teknik pengumpul data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik pengukuran dan observasi langsung. Alat pengumpul data yang digunakan berupa tes soal pilihan ganda yang berjumlah 20 soal. Rata-rata perolehan belajar Ilmu Pengetahun Alam di kelas kontrol lebih rendah daripada rata-rata perolehan belajar Ilmu Pengetahuan Alam di kelas eksperimen. Pengujian hipotesis menunjukkan thitung lebih besar dari ttabel maka Ha dinyatakan diterima. Hasil perhitungan effect size data perolehan belajar peserta didik kelas eksperimen dan kelas kontrol diperoleh sebesar 6 dengan kategori sedang. Hal tersebut menunjukan bahwa penerapan model sains teknologi masyarakat berdampak terhadap perolehan belajar Ilmu Pengetahuan Alam peserta didik kelas V Sekolah Dasar Negeri 07 Pontianak Utara.   Kata kunci: Dampak, Model Sains Teknologi Masyarakat Abstract: This is research aimed to describe the impact of the application of the model to the acquisition of Science Technology Society study Natural Sciences class V students of State Elementary School 07 North Pontianak. The method used is a quasi-experimental design with experimental Nonequivalent Control Group Design. The sample was taken by random sampling. The sample was the students of class VA consists of 24 students and class VB consists of 26 students. The techniques of data collecting were measurement technique and direct observation, and the tool of data collecting was multiple choice tests that consists of 20 questions. The students mean score of natural science subject in control class lower than experimental class. The result of hypothesis testing showed that ttest larger than ttable so Ha was accepted. The calculation of effect size from experimental class and control class was 0,56 with medium category. It shows that the application of the science community technology impact on learning acquisition of Natural Sciences class V students of State Elementary School 07 North Pontianak.   Keywords: Impact, Model Science Technology Society