Jein J. Tampi
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN KAPASITAS VITAL PARU DENGAN KEMAMPUAN MENAHAN NAFAS DI AIR MAHASISWA JURUSAN PKR FIK UNIMA Tampi, Jein J.; Pungus, Meyti; Moleong, Maxi
Jurnal Vini Vidi Vici Vol 2, No 2 (2014): Ilmu Keolahragaan
Publisher : Jurnal Vini Vidi Vici

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah terdapat hubungan kapasitas vital paru dengan kemampuan menahan nafas di air mahasiswa Jurusan PKR FIK Unima? Penelitian ini bertujuan untuk menguji hubungan kapasitas vital paru dengan kemampuan menahan nafas di air mahasiswa Jurusan PKR FIK Unima. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan teknik korelasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Jurusan PKR FIK Unima yang berjenis kelamin laki-laki berjumlah 206 orang dan sampel yang diambil berjumlah 17 orang yang di ambil dengan kriteria sampel ekstrinsik dan intrinsik. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes dengan menggunakan alat cosmed CPET untuk mengetahui kapasitas vital paru seseorang dan menggunakan fasilitas kolam renang dan stopwatch untuk mengetahui kemampuan menahan nafas di air. Hipotesis penelitian adalah adanya hubungan antara kapasitas vital paru dengan kemampuan menahan nafas di air mahasiswa jurusan PKR FIK Unima.Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah “correlation product moment”.Pengujian hipotesis menggunakan komputer dengan program pengolahan data SPSS versi 21. Hasil analisis pada kolom signifikan pada tabel analisis regresi terdapat nilai terlihat bahwa pada kolom signifikan pada tabel analisis regresi terdapat nilai 0,025 atau probabilitas jauh dibawah 0,05. Karena nilai thitung> nilai ttabel atau 3,682 > 2,131 maka H0 ditolak artinya koefisien regresi signifikan atau kapasitas vital paru benar-benar memiliki hubungan secara signifikan dengan kemampuan menahan nafas di air. Kesimpulan penelitan ini menunjukan bahwa ada hubungan kapasitas vital paru dengan  kemampuan menahan nafas di air mahasiswa jurusan PKR FIK Unima. Kata kunci :Kapasitas Vital Paru, Kemampuan Menahan Nafas di Air