Nimatullah Muin
Pascasarjana Universitas Negeri Makassar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PRAKTIK KERJA INDUSTRI, INFORMASI DUNIA KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA SMK NEGERI 1 SOPPENG Nimatullah Muin; Hamsu Abdul Gani; Lu'mu Lu'mu
UNM Journal of Technology and Vocational Vol 6, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh praktik kerja industri, informasi dunia kerja dan motivasi kerja terhadap kesiapan kerja siswa. Metode penelitian ex-post facto. Jumlah populasi sebesar 110 orang dan sampel berjumlah 84 ditarik secara Proportional Random Sampling. Pengumpulan data menggunakan dokumentasi dan angket. Uji prasyarat menggunakan uji normalitas, uji linearitas, uji multikolonieritas dan uji heteroskedastisitas. Hasil analisi deskriptif menunjukka: (1) praktik kerja industri di SMK Negeri 1 Soppeng berada pada kriteria “sangat tinggi”. (2) informasi dunia kerja di SMK Negeri 1 Soppeng berada pada kriteria “sangat tinggi”. (3) motivasi kerja padaSMK Negeri 1 Soppeng berada pada kriteria “sangat tinggi”. (4) kesiapan kerja siswa berada pada kategori “sangat siap”. Uji hipotesis menggunakan uji regresi linear sederhana dan regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) ada pengaruh antara praktik kerja industri terhadap kesiapan kerja siswa di SMK Negeri 1 Soppeng. Hasil uji menunjukkan bahwa nilai sig.sebesar 0,002 < 0,05 dengan kontribusi sebesar 11%. (2) ada pengaruh antara informaasi dunia kerja terhadap kesiapan kerja siswa di SMK Negeri 1 Soppeng. Hasil uji menunjukkan bahwa nilai sig. sebesar 0,014 < 0,05 dengan kontribusi sebesar 7.2%. (3) ada pengaruh antara motivasi kerja terhadap kesiapan kerja siswa di SMK Negeri 1 Soppeng. Hasil uji menunjukkan bahwa nilai sig. sebesar 0,015 < 0,05 dengan kontribusi sebesar 7%. (4) ada pengaruh antara praktik kerja industri, informasi dunia kerja dan motivasi kerja terhadap kesiapan kerja siswa di SMK Negeri 1 Soppeng. Hasil uji menunjukkan bahwa nilai sig. sebesar 0,007 < 0,05 dengan kontribusi sebesar 14.1%. Sehingga hipotesis penelitian ini diterima.