Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

ANALISIS TERHADAP HAK BURUH DAN PRAKTIK OUTSOURCING SESUAI KEBIJAKAN UNDANG-UNDANG KETENAGAKERJAAN NOMOR 13 TAHUN 2003 Shofwatun Hasna
Journal Of Communication Education Vol 15, No 2 (2021): JOCE IP
Publisher : Universitas Insan Pembangunan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58217/joce-ip.v15i2.247

Abstract

Implementasi Undang-Undang No. 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, yang mengatur tentang hak buruh dan praktik outsourcing, merupakan salah satu kebijakan yang masih menuai kontroversi di kalangan pekerja dan pengusaha. Hal ini terjadi karena adanya perbedaan kepentingan serta pemahaman antara pekerja dan pengusaha. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif normatif yang bertujuan mengkaji mengenai permasalahan hak buruh dan praktik outsourcing berdasarkan hasil kajian literatur. Berbagai penyimpangan telah ditemui dari implementasi praktik outsourcing. Penyimpangan tersebut antara lain menyangkut jenis pekerjaan yang disalurkan, lamanya kontrak, hak-hak pekerja yang tidak dipenuhi oleh pengusaha maupun tidak mengikutsertakan tenaga kerja outsourcing dalam Sistem Jaminan Sosial Nasional. Oleh karena itu, diperlukan langkah konkret untuk menyelesaikan persoalan ini dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan, terutama aspirasi buruh dan pengusaha. Kata kunci: hak buruh, outsourcing, UU Ketenagakerjaan.
ANALISIS DAMPAK PENINGKATAN BELANJA PEMERINTAH TERHADAP PENYERAPAN TENAGA KERJA DI INDONESIA Shofwatun Hasna
Journal Of Communication Education Vol 10, No 2 (2016): JOCE IP
Publisher : Journal Of Communication Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58217/joce - ip.v10i2.168

Abstract

ABSTRACTThis study aims to analyze the influence of government spending toward employment growth in Indonesia for six years (2010-2015). This study is using the panel data from 18 provinces in Indonesia. The panel model chosen is fixed effect. The research finding indicated that the employment growth in Indonesia had been growing down since research periode. The government spending has positive impact to productivity growth, but it has negative impat to employment growth. It’s done because the government spending impact to increasing domestic exchange rate, and decreasing export value, so impact to decreasing employment growth. Many firms have also grown their productivity by increasing the capital and decreasing the labor, and many labors at many firms are become from foreign and decrease the domestic labor.Keyword: government spending, productivity growth, employment growth.
ANALISIS OPTIMALISASI PMA DAN PMDN TERHADAP KINERJA EKONOMI JANGKA PENDEK DI INDONESIA Shofwatun Hasna; Gazali .; Dewiana Novitasari
JUBISMA Vol 1 No 1 (2019): JUBISMA
Publisher : LPPM UNIVERSITAS INSAN PEMBANGUNAN INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (547.225 KB) | DOI: 10.58217/jubisma.v1i1.10

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan mengevaluasi peran PMA dan PMDN terhadap kinerja ekonomi jangka pendek periode tahun 2010-2014. Teknik estimasi yang digunakan adalah analisis data panel dengan random effect. PMA dan PMDN dalam penelitian ini terbukti berdampak positif terhadap kinerja ekonomi jangka pendek. Terlihat juga, investasi asing berdampak lebih besar terhadap kinerja ekonomi dibandingkan dengan investasi dalam negeri. Alokasi PMDN selama periode penelitian lebih diarahkan untuk pembangunan infrastruktur demi pemerataan pembangunan jangka panjang. Sedangkan investasi PMA lebih diarahkan pada sektor alam, seperti pertanian dan pertambangan. Fenomena ini menjelaskan bahwa hasil alam Indonesia ternyata banyak dinikmati oleh orang asing daripada masyarakat domestik.