Catur Fatchu Ukhriyawati
Unknown Affiliation

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PENGARUH LIKUIDITAS, LEVERAGE, DAN PROFITABILITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN Yuci Ariska; Catur Fatchu Ukhriyawati
JURNAL MANAJEMEN, ORGANISASI DAN BISNIS (JMOB) Vol 1, No 1 (2021): JMOB (Maret 2021)
Publisher : Pascasarjana Universitas Riau Kepulauan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (304.252 KB) | DOI: 10.33373/jmob.v1i1.3172

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh likuiditas, leverage, dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan perusahaan semen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini merupakan jenis kuantitatif karena didalamnya mengacu pada perhitungan data penelitian yang berupa angka-angka. Variabel penelitian ini meliputi variabel dependen dan independen. Sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan Semen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2009-2018. Pemilihan sampel menggunakan purposive sampling, dengan jumlah 3 (tiga) perusahaan selama periode 2009-2018. Teknik analisis data menggunakan Uji Asumsi Klasik, regresi linear berganda dan uji hipotesis. Analisis ini dilakukan dengan menggunakan SPSS 20. Berdasarkan analisis data SPSS, analisis regresi berganda terhadap variabel likuiditas adalah 1.516 dengan jumlah signifikan 0.141 variabel leverage adalah 0.210 dengan jumlah signifikan 0.835, variabel profitabilitas adalah  6.621 dengan signifikan 0.000. Hasil uji simultan didapatkan nilai 31.161  dengan tingkat kepercayaan 95%. Kesimpulan penelitian ini menunjukkan variabel likuiditas, leverage dan profitabilitas perusahaan secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, sedangkan secara simultan berpengaruh terhadap nilai perusahaan.
PENGARUH HARGA, PROMOSI, LOKASI, DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN Ridho Saputra; Lukmanul Hakim; Catur Fatchu Ukhriyawati
JURNAL MANAJEMEN, ORGANISASI DAN BISNIS (JMOB) Vol 2, No 1 (2022): JMOB (Maret 2022)
Publisher : Pascasarjana Universitas Riau Kepulauan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (373.293 KB) | DOI: 10.33373/jmob.v2i1.4076

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh harga, promosi, lokasi, dan citra merek terhadap keputusan pembelian serta untuk menguji dan menganalisis pengaruh harga, promosi, lokasi, dan citra merek secara simultan terhadap keputusan pembelian. Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasi dengan metode kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah pelanggan rumah makan “Warung Bude”. Sampel penelitian sebanyak 50 orang, yang diambil dengan teknik sampling insidental. Data diperoleh dengan metode menyebarkan kuesioner kemudian dianalisis dengan menggunakan uji regresi linier berganda dan uji hipotesis dengan menggunakan SPSS versi 25. Hasil penelitian ini adalah: (1) harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian, (2) promosi tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian, (3) lokasi berpengaruh terhadap keputusan pembelian, (4) citra merek berpengaruh terhadap keputusan pembelian, (5) harga, promosi, lokasi, dan citra merek secara simultan berpengaruh terhadap keputusan pembelian.
PENGARUH PENDIDIKAN, PELATIHAN, PENGALAMAN DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI Suharsono Suharsono; Catur Fatchu Ukhriyawati; Oktavianti Oktavianti
JURNAL MANAJEMEN, ORGANISASI DAN BISNIS (JMOB) Vol 2, No 3 (2022): JMOB (September 2022)
Publisher : Pascasarjana Universitas Riau Kepulauan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33373/jmob.v2i3.5144

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi ketidaksesuaian upah yang diterima buruh dengan Kinerja pegawai yang baik dapat ditunjukkan oleh kemampuan pegawai. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh pendidikan, pelatihan, pengalaman dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai. Populasi penelitian ini adalah pegawai Subdit Mitigasi dan Penanggulangan Kebakaran BP Batam yang berjumlah 119 orang. Sampel terdiri dari 92 responden, yang diambil dengan metode random sampling. Analisis data menggunakan regresi berganda dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pendidikan berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai, pelatihan berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai, pengalaman berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja pegawai, disiplin kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerjapegawai Pendidikan, pelatihan, pengalaman dan disiplin kerja secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai.
PENGARUH MOTIVASI, KEPRIBADIAN, PELATIHAN DAN KARAKTERISTIK PEKERJAAN TERHADAP KETERLIBATAN PEKERJAAN PEGAWAI Herman Herman; Lukmanul Hakim; Catur Fatchu Ukhriyawati
JURNAL MANAJEMEN, ORGANISASI DAN BISNIS Vol 2, No 4 (2022): (Desember 2022)
Publisher : Pascasarjana Universitas Riau Kepulauan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33373/jmob.v2i4.5179

Abstract

Kurang optimalnya keterlibatan kerja saat ini masih relatif banyak ditunjukkan oleh pegawai pada organisasi pemerintahan, termasuk pada Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Tanjungpinang. Variabel yang diteliti yaitu Motivasi, Kepribadian, Pelatihan Dan Karakteristik Pekerjaan Terhadap Keterlibatan Pekerjaan Pegawai Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana Kota Tanjungpinang. Metode yang dipilih yaitu penelitian kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan non probability sampling methode dengan teknik purposive sampling yaitu teknik penentuan sampel berdasarkan suatu ktiteria tertentu. Sampel pada penelitian ini adalah seluruh pegawai Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana Kota Tanjungpinang berjumlah 78 orang pegawai yang berstatus pegawai negri sipil. Hasil penelitian ini menunjukkan secara simultan motivasi, kepribadian, pelatihan dan karakteristik pekerjaan, terhadap kepuasan kerja dapat dilihat dari nilai F hitung F-tabel (24.314 2.73) dan tingkat signifikansi sebesar 0.000. Pengujian secara parsial untuk variabel motivasi berpengaruh signifikan terhadap keterlibatan kerja dapat dilihat dari nilai t hitung 3.461 t tabel 1.99300 dengan nilai probabilitas signifikansi sebesar 0.001, variabel kepribadian berpengaruh signifikan terhadap keterlibatan kerja, dapat dilihat dari nilai t hitung 2.920 t tabel 1.99300 dengan nilai probabilitas signifikansi sebesar 0.005, Variabel pelatihan berpengaruh signifikan terhadap keterlibatan kerja dapat dilihat dari nilai t hitung 6.632 t tabel 1.99300 dengan nilai probabilitas signifikansi sebesar 0.000 dan karakteristik pekerjaam berpengaruh terhadap keterlibatan pekerjaan, dapat dilihat dari nilai t hitung 2.699 t tabel 1.99300 dengan nilai probabilitas signifikansi sebesar 0.009