Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

KEBAHAGIAAN PADA ANGGOTA KOMUNITAS DZIKIR DI KOTAMOBAGU PADA MASA PANDEMI COVID-19 Meylani Masloman; Tellma M. Tiwa; Gloridei L. Kapahang
PSIKOPEDIA Vol. 2 No. 2 (2021): Juni
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (201.437 KB) | DOI: 10.36582/pj.v2i2.1531

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kebahagiaan Anggota Komunitas Dzikir di Kotamobagu pada Masa Pandemi Covid 19. Subjek penelitian ini terdiri dari 3 orang yang merupakan anggota aktif komunitas dzikir dan telah menjadi anggota komunitas lebih dari 2 tahun, terdiri dari 1 orang laki-laki dan 2 orang perempuan. Puspitorini (2012) mengatakan bahwa kebahagiaan merupakan suatu keadaan pikiran atau perasaan kesenangan dan ketentraman hidup secara lahir dan batin yang bermakna untuk meningkatkan fungsi diri. Dalam penelitian ini, indikator kebahagiaan yang digunakan mengacu pada Aspek-Aspek Kebahagiaan menurut Selligman (2005). Berdasarkan penelitian yang dilakukan, dapat ditarik kesimpulan bahwa dengan adanya berbagai aktifitas yang dilakukan dalam Komunitas Dzikir yang selalu mengarahkan anggotanya untuk berfikir positif dalam segala situasi membuat subjek tidak merasa terpuruk dan mampu menyesuaikan diri dengan berbagai perubahan yang terjadi selama masa pandemi covid 19 ini sehingga subjek selalu merasa tenang dan bahagia.
SELF-MONITORING PADA PROFESI OJEK ONLINE WANITA Leonardo I P. Pratama; Jofie H. Mandang; Gloridei L. Kapahang
PSIKOPEDIA Vol. 2 No. 2 (2021): Juni
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (130.903 KB) | DOI: 10.36582/pj.v2i2.1962

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Self-monitoring pada Profesi ojek online wanita dengan berfokus pada subjek Wanita yang menjadi driver ojek online dalam profesinya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dan melakukan pengambilan sample adalah metode purposive sampling. Hasil dari penelitian ini adalah Subjek memiliki kecenderungan perilaku Self-monitoring pada dirinya mengingat profesi subjek yang notabene adalah pekerjaan yang dilakukan oleh pria pada umumnya
RESILIENSI REMAJA KORBAN PERCERAIAN ORANG TUA DI PANTI ASUHAN BAHASA KASIH BITUNG Yoel G. Mona; Melkian Naharia; Gloridei L. Kapahang
PSIKOPEDIA Vol. 2 No. 1 (2021): Maret
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (106.141 KB) | DOI: 10.36582/pj.v2i1.2104

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Resiliensi Remaja Korban Perceraian Orang Tua di Panti Asuhan Bahasa Kasih Bitung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif studi kasus. Subjek dalam penelitian ini berjumlah satu orang, dengan pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara semi terstruktur, dan observasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa, subjek mampu menjadi pribadi yang resilien. Meskipun subjek merupakan korban perceraian orangtua dan kemudian dititipkan di Panti Asuhan sejak umur 7 tahun dimana subjek mengalami banyak tekanan namun subjek tetap mampu bangkit dari keadaan yang penuh tekanan.
HUBUNGAN ANTARA KONFLIK KERJA DENGAN EFEKTIVITAS KOMUNIKASI ANTARPRIBADI PADA KARYAWAN PLN UNIT LAYANAN PELANGGAN DI TOMOHON Roslin Muyu; Deetje J Solang; Gloridei L. Kapahang
PSIKOPEDIA Vol. 2 No. 1 (2021): Maret
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (131.578 KB) | DOI: 10.36582/pj.v2i1.2105

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara konflik kerja dengan efektivitas komunikasi antarpribadi pada Karyawan. Hipotesis yang diajukan adalah ada hubungan anatar konflik kerja dengan efektivitas komunikasi antarpribadi. Penelitian ini dilaksanakan pada karyawan PLN Unit Layanan Pelanggan di Tomohon dengan jumlah subjek sebanyak 30 orang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini mengunakan jenis sampel jenuh. Alat uur yan digunakan dalam penelitian ini adalah skala konflik kerja dan skala komunikasi antarpribadi dalam bentuk sakala Likert. Pada skala konflik kerja terdapat 14 itm valid dengan koefisien reliabilitas cronbach alpha 0, 820 dan skala komunikasi antarpribadi terdapat 12 item valid dengan koefisien reliabilitas cronbach alpha 0,781. Metode analisis data yang digunakan adalah metode statistik korelasi Product Moment Pearson. Koefisien korelasi empirik (rxy) sebesar 0,325 > 0,05, dan nilai rhitung sebesar 0,087 < 0,361. Hasil ini menunjukkan bahwa tidak terdapat korelasi yang signifikan antara variabel konflik kerja dengan variabel efektivitas komunikasi antarpribadi, yang berarti H0 diterima dan Ha ditolak.
KEBERMAKNAAN HIDUP WANITA DEWASA AWAL YANG PERNAH MELAKUKAN ABORSI DI KELURAHAN MATANI SATU KOTA TOMOHON Devita C. Ginuni; Melkian Naharia; Gloridei L. Kapahang
PSIKOPEDIA Vol. 2 No. 1 (2021): Maret
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (136.94 KB) | DOI: 10.36582/pj.v2i1.2107

Abstract

Kebermaknaan hidup adalah penghayatan individu dalam menemukan sesuatu yang berharga atau penting bagi individu itu sendiri, dimana hal tersebut memberikan alasan individu untuk tetap hidup dan memberikan nilai serta tujuan bagi seseorang untuk menjalani hidup dan berjuang untuk mempertahankannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Kebermaknaan Hidup Wanita Dewasa Awal Yang Pernah Melakukan Aborsi di Kelurahan Matani Satu, Kota Tomohon. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif studi kasus. Subjek dalam penelitian ini berjumlah satu orang, pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah wawancara semi terstruktur dan observasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa subjek mampu untuk melewati permasalahan dalam yang dialaminya dan kembali mampu memaknai kehidupannya saat ini. Subjek mampu memenuhi pencapaian aspek-aspek dari dimensi-dimensi kebermaknaan hidup. Subjek mampu memahami permasalahan dan arti hidupnya, subjek dapat mengubah pola pikir dan perilakunya, dengan mendapatkan dukungan dari orang sekitar subjek mampu untuk bangkit dari rasa bersalah yang ia alami, kembali mampu melihat makna hidupnya, memiliki komitmen untuk hidup yang lebih baik dan mampu mengembangkan potensi yang ada dalam dirinya.
MAKNA KEBAHAGIAAN PADA LANSIA DI KELURAHAN KAIRAGI DUA Veren V. Rumagit; Jofie H. Mandang; Gloridei L. Kapahang
PSIKOPEDIA Vol. 2 No. 1 (2021): Maret
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (229.503 KB)

Abstract

Makna kebahagiaan adalah bagaimana seseorang dapat memaknai dan menikmati kehidupan dengan bersyukur dengan apa yang terjadi dalam kehidupan mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Makna Kebahagiaan Pada Lansi Di Kelurahan Kairagi Dua. Dengan menggunakan teori dari Hurlock (1980) untuk melihat aspek kebahagiaan di masa usia lanjut tergantung terpenuhinya tiga A kebahagiaan (Three A’s of Happiness), yaitu acceptance (penerimaan), affection (pengasihan) dan achievement (prestasi/pencapaian).. Hasil penelitian menunjukan subjek merasa bahagia sesuai teori dari Hurlock (1980), dan bahwa subjek sudah menerima kehidupannya yang sekarang. Bahkan dari pengalaman dari masa lalu subjek sekarang lebih memaknai kebahagiaannya di masa tua dan banyak bersyukur dengan apa yang Tuhan berikan dalam kehidupannya sekarang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif fenomenologi. Subjek dalam penelitian ini berjumlah satu orang, dengan pengambilan sampel yaitu menggunakan key person. Teknik pengumpulan data yang di gunakan adalah wawancara semistruktur dan observasi. Meskipun subjek banyak mengalami kesusahan namun subjek dapat mengatasinya.
PENGARUH BODY SHAMING TERHADAP TINGKAT KEPERCAYAAN DIRI REMAJA PUTRI DI KELURAHAN PAPAKELAN KECAMATAN TONDANO TIMUR Yesica C. Kawengian; Deetje J. Solang; Gloridei L. Kapahang
PSIKOPEDIA Vol. 2 No. 3 (2021): September
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (261.365 KB) | DOI: 10.36582/pj.v2i3.3535

Abstract

Banyak perubahan yang terjadi di usia remaja, salah satunya perubahan fisik. Tidak semua individu mengalami perubahan bentuk tubuh atau postur tubuh yang sempurna seperti yang diharapkan oleh banyak orang. Salah satu dampak dari hal tersebut ialah muncul tindakan mengkritik atau mengomentari penampilan fisik diri sendiri maupun orang lain yang merupakan body shaming. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah ada pengaruh negatif body shaming terhadap tingkat kepercayaan diri remaja putri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi, menggunakan kuesioner sebagai instrumen pengumpulan datanya. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 100 orang remaja putri di Kelurahan Papakelan, Kecamatan Tondano Timur. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik probability sampling, Area (cluster) sampling. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh negatif antara body shaming dengan kepercayaan diri.
HUBUNGAN SELF MONITORING DENGAN IMPULSIVE BUYING PRODUK FASHION PADA REMAJA AKHIR Yohanes C. Mundung; Tellma M. Tiwa; Gloridei L. Kapahang
PSIKOPEDIA Vol. 2 No. 3 (2021): September
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (270.805 KB) | DOI: 10.36582/pj.v2i3.3544

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan antara self monitoring dengan impulsive buying produk fashion pada remaja akhir. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah ada hubungan antara self monitoring dengan impulsive buying produk fashion pada remaja akhir. Oleh karena populasi dalam penelitian kurang dari 100, maka teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling yakni seluruh populasi dijadikan sampel dengan 71 subjek yang memenuhi syarat dengan rentang usia 20-22 tahun. Pengambilan data menggunakan skala self monitoring dan Skala impulsive buying Produk fashion. Teknik analisis data yang di gunakan adalah korelasi product moment dari Karl Pearson. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh koefisien korelasi R sebesar 0,701 dengan p = 0,000 (p,<0,005). Hasil tersebut menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara self monitoring dengan impulsive buying produk fashion. Diterimanya hipotesis dalam penelitian ini menunjukkan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,491 variabel self monitoring menunjukkan kontribusi sebesar 49,1% terhadap pembelian impulsif dan sisanya 50,9% berasal dari faktor karakteristik produk, pemasaran dan marketing produk, serta karakteristik konsumen.
HUBUNGAN POLA ASUH OTORITER ORANG TUA DENGAN PENYESUAIAN DIRI DI SEKOLAH PADA SISWA SMA KATOLIK KARITAS TOMOHON Jeremy F. T. E. Lukouw; Deetje J. Solang; Gloridei L. Kapahang
PSIKOPEDIA Vol. 2 No. 3 (2021): September
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (244.44 KB) | DOI: 10.36582/pj.v2i3.3545

Abstract

Permasalahan penelitian ini adalah apakah ada hubungan pola asuh otoriter orang tua dengan penyesuaian diri di sekolah pada siswa kelas XI-XII SMA Katolik Karitas Tomohon tahun ajaran 2021/2022? Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Teknik penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik korelasional. Tujuan menggunakan teknik penelitian tersebut adalah peneliti ingin meneliti adakah hubungan antara kedua variabel tersebut. Subyek penelitian adalah siswa kelas kelas XI-XII SMA Katolik Karitas Tomohon dengan menggunakan teknik pengambilan sampel random sampling. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan skala pola asuh otorier orang tua dan skala penyesuaian diri di sekolah. Kesimpulan dari penelitian ini adalah Terdapat hubungan negatif yang signifikan antara pola asuh otoriter orang tua dengan penyesuaian diri di sekolah pada siswa kelas XI-XII SMA Katolik Karitas Tomohon, karena r hitung (-0.418) > r tabel (0,286).
ANALISIS PENGARUH MEDIA SOSIAL FACEBOOK TERHADAP KEBAHAGIAAN PADA LANSIA DI KELURAHAN MATANI KOTA TOMOHON Maryanti D. Sitorus; Jofie H. Mandang; Gloridei L. Kapahang
PSIKOPEDIA Vol. 2 No. 4 (2021): Desember
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (189.856 KB) | DOI: 10.36582/pj.v2i4.3550

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh media sosial facebook terhadap kebahagiaan pada lansia di Kota Tomohon. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif fenomenologi. Subjek dalam penelitian ini berjumlah dua orang. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah wawancara semi-terstruktur dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media sosial memberikan dampak positif bagi subjek, dengan menggunakan media sosial facebook subjek dapat berkomunikasi dengan keluarga dan teman-teman lama subjek. Facebook juga berperan penting bagi subjek untuk menghilangkan rasa kesepian yang dialami oleh subjek pada saat berada di rumah. Kata Kunci : media sosial, facebook, kebahagiaan, lanjut usia