Afrilia Primadani
Politeknik Indonusa Surakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peningkatan Manajemen Produksi dan Penjualan Produk Banyu Lemon (Sari Lemon) Dengan Memanfaatkan Website Dan Marketplace Di Masa Pandemi Covid-19: Banyu Lemon Edy Susena; Markus Sukendar; Riyan Setiyanto; Afrilia Primadani; Yogi Maris; Dewi Pangastuti
DIKEMAS (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol 6 No 2 (2022)
Publisher : Politeknik Negeri Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32486/dikemas.v6i2.355

Abstract

Pandemi covid-19 yang melanda dunia pada dua tahun terakhir ini telah menyebabkan terpuruknya berbagai sektor, salah satunya sektor ekonomi. Banyak perusahaan besar sampai industri rumah tangga tidak dapat beroperasi. Di masa new normal ini pelan – pelan sektor ekonomi mulai bangkit. Kebangkitan sektor ekonomi tentunya perlu dukungan dari berbagai pihak. Tim Penerapan Ipteks Masyarakat Politeknik Indonusa Surakarta bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi memberikan dukungan kepada industri rumahan Banyu Lemon Ngargoyoso Karanganyar untuk bangkit lagi. Program yang diberikan adalah Penerapan Ipteks Masyarakat (PIM) Program Penerapan Ipteks Masyarakat (PIM) yang dilaksanakan di Industri Rumahan Banyu Lemon Ngargoyoso Karanganyar selama 6 bulan mulai bulan Juli-Desember 2022. Kegiatan yang dilakukan adalah Forum Group Disscusion dengan mitra, memproses Izin PIRT ke Dinas Kesehatan Kabupaten Karanganyar, merancang sistem informasi penjualan secara online, mendaftarkan produk Banyu Lemon ke marketplace, membuat varian produk Lemon Madu, mendesain label dan kemasan produk, meningkatkan produktifitas, meningkatkan jumlah agen pemasaran. Kata kunci: Banyu, Lemon, Sari, online