Rindu Risala Vega
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS KESULITAN BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA PADA POKOK BAHASAN MATRIKS SISWA KELAS XI SMK SWASTA BINTANG LANGKAT Ediaman Sitepu; Rindu Risala Vega; Mardiati Mardiati; Dewi Rulia Sitepu; Khairina Afni
Jurnal Serunai Matematika Vol 14, No 2 (2022): JURNAL SERUNAI MATEMATIKA (JSM)
Publisher : STKIP Budidaya Binjai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37755/jsm.v14i2.696

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Analisis Kesulitan Belajar Siswa Dalam Pembelajaran Matematika Pada Pokok Bahasan Matriks Siswa  Kelas XI SMK Swasta Bintang Langkat. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif  menggunakan metode kualitatif deskriptif. Subjek penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah satu orang guru matematika dan siswa kelas XI SMK Swasta Bintang langkat. Objek penelitian adalah kesulitan belajar siswa pada  pokok bahasan  bentuk Matriks kelas  XI SMK Swasta Bintang Langkat. Teknik pengumpulan data yaitu  observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Teknik analisis  data meliputi reduksi data (data reduction), penyajian data (data display) serta penarikan kesimpulan dan verifikasi (conclution drawing/verivication). Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (a) kesulitan siswa memahami soal yaitu siswa tidak mampu menuliskan apa yang diketahui dan apa yang ditanyakan. Siswa mengalami kesulitan mengartikan simbol matematika pada  materi matriks  dan tidak dapat menyelesaikan masalah, (b) kesulitan mentrasformasikan soal yaitu siswa mengalami kesulitan dalam menentukan rumus  matriks yang akan digunakan untuk menyelesaikan masalah, dan (c) kesulitan dalam proses penyelesaian soal yaitu  siswa mengalami kesulitan dalam melakukan perhitungan untuk menyelesaikan soal yang diberikan dan kurang teliti dalam menyelesaikan soal.