Fonny Maswija Priscilla
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN PENGALAMAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA SISWA KELAS XII SMK N 1 RANAH AMPEK HULU TAPAN Fonny Maswija Priscilla; Irzal Irzal; Yolli Fernanda; Zainal Abadi
Jurnal Vokasi Edukasi (VomEk) Vol 4 No 4 (2022): Jurnal Vokasi Mekanika
Publisher : Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Unversitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/vomek.v4i4.415

Abstract

Praktek kerja industri ditujukan untuk meningkatkan kemampuan siswa yang sesuai dengan kebutuhan dunia industri. Praktek kerja industri ini diharapkan mampu menciptakan tenaga kerja yang profesional dan dapat menumbuhkan minat siswa dalam membuka usaha dibidang yang diinginkan. Karena menurut data masih banyak dari lulusan pendidikan yang menganggur sehingga persaingan antar lulusan tinggi, salah satu jawaban untuk mengatasi hal ini diperlukan pola pikir untuk membuka lapangan pekerjaan sendiri atau berwirausaha. Minat untuk berwirausaha siswa diharapkan muncul atau timbul pada saat menjalani poses pembelajaran baik di sekolah maupun pada saat menjalankan praktek kerja industri karena dengan banyaknya siswa yang minat untuk membuka usaha maka akan berdampak terhadap semakin besar nya lapangan pekerjaan dan berkurangnya pengangguran yang bergantung terhadap lowongan pekerjaan. Tujuan dari riset ini yaitu meemperoleh korelasi pengetahuan praktek kerja industri terhadap minat berwirausaha. Riset kuantitatif diterapkan, populasi penilitian yaitu siswa kelas 12 SMK Negeri 1 Ranah Ampek Hulu Tapan sebanyak 109 orang dan pada penelitian ini dengan sampel sebanyak 52 orang. Hasil uji hipotesi diketahui nilai sigfikansi atau sig. (2-tailed) 0,000, Dikarenakan data sig 2- tailed 0,000 < 0,05. maka diartikan terdapat korelasi yang tinggi antara variabel x dan variabel y, dan data koefisiens corelasi diketahui sebesar 0,75 (sedang). Yang artinya ada korelasi yang positif antar variabel x dan variabel y, yang harga koefisien korelasinya sebesar 0,75 (sedang). Berdasarkan dari hasil kajian bisa disimpulkan terdapat korelasi yang postif antara praktek kerja industri dengan minat siswa dalam berwirausaha dengan besar korelasi sebesar 0,75.