Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Distribusi dan Kelimpahan Vertikal Zooplankton di Perairan Desa Ranooha Raya, Kecamatan Moramo, Kabupaten Konawe Selatan Suwaldi Trisno Widodo; Ma’ruf Kasim; Halili Halili
Jurnal Manajemen Sumber Daya Perairan Vol 7, No 2 (2022): Mei 2022
Publisher : Jurnal Manajemen Sumber Daya Perairan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Distribusi dan kelimpahan vertikal zooplankton banyak dipengaruhi oleh kombinasi antara suhu dan nutrien, serta arus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui distribusi dan kelimpahan vertikal, jenis dan kelimpahan zooplankton pada kawasan benih lobster yang terdapat di perairan Ranooha Raya Kecamatan Moramo Kabupaten Konawe Selatan. Metode yang digunakan yaitu purposive sampling method. Hasil pengamatan distribusi dan kelimpahan vertikal zooplankton ditemukan 13 jenis zooplankton dengan nilai komposisi jenis tertinggi yaitu dari kelas Crustacea sebesar 38.4%. Sedangkan yang terendah dari kelas Ciliatea sp. sebesar 7.6%. Nilai kelimpahan relatif tertinggi yaitu jenis Tintinopsis sp. berkisar 20.77-27.51%, sedangkan nilai terendah dari jenis Brachayura sp. sebesar 0.16%. Hasil pengamatan kelimpahan berkisar 923-1012 Ind/L, dengan indeks keanekaragaman 1.8839-2.1489. Hasil pengamatan indeks keseragaman berkisar 0.7581-0.8962, dan indeks dominansi sebesar 0.1380-0.1898. Pengukuran kualitas perairan diperoleh suhu 28.7-29.30C, salinitas 33.3-34.7 ppt, pH 6, Kecerahan 7.2-8.2 m, kecepatan arus 0.15-0.18 m/s dan DO 5.6-6 mg/L. Kata kunci: distribusi, kelimpahan vertikal, Ranooha Raya, zooplankton.