Rusmiati Rusmiati
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Widya Praja Tanah Grogot

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

MOTIVASI DAN DISIPLIN PENGARUHNYA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR KESATUAN BANGSA DAN POLITIK KABUPATEN PASER Achmad Aprianor Firdaus; Rusmiati Rusmiati; Syarkia Syarkia
CEMERLANG : Jurnal Manajemen dan Ekonomi Bisnis Vol. 1 No. 2 (2021): Mei: Jurnal Manajemen dan Ekonomi Bisnis
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/cemerlang.v1i1.598

Abstract

Motivasi dan disiplin pegawai pada Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Paser masih terbilang rendah, hal tersebut bisa dilihat dari absen untuk pegawai yang tidak masuk kerja tanpa ijin. Pendekatan penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai yang ada pada Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Paser. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai yang ada pada Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Paser. Responden yang dijadikan populasi dalam penelitian ini adalah 34 pegawai yang terdiri dari 25 orang pegawai negeri sipil dan 9 orang pegawai tidak tetap. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah dengan sampling jenuh, maka jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 34 pegawai pada Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Paser. Dengan nilai Adjusted R Square sebesar 0,302 yang berarti variabel yang diteliti memberikan pengaruh sebesar 30,2% terhadap kinerja pegawai pada Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Paser, sedangkan sisanya 69,8% dipengaruhi oleh faktor lain. Nilai Fhitung ˃ Ftabel atau 8,154 ˃ 3,3046 dan nilai probabilitas 0,001 ˂ 0,05. Menunjukkan bahwa motivasi dan disiplin berpengaruh secara simultan (bersama-sama) terhadap kinerja pegawai pada Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Paser. Diharapkan kepada Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik untuk terus memberikan motivasi kepada setiap pegawainya sehingga mereka bekerja dengan lebih baik lagi di masa yang akan datang.
Fungsi Kepemimpinan Kepala Sekolah Terhadap Kinerja Pendidik Dan Tenaga Kependidikan Pada Madrasah Aliyah (MA) Al Ihsan Tanah Grogot Rusmiati Rusmiati; Harmayanto Harmayanto; Sabariah Sabariah
Jurnal Ekonomi dan Manajemen Vol. 1 No. 4 (2021): Desember : Jurnal Ekonomi dan Manajemen
Publisher : Amik Veteran Porwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1020.029 KB) | DOI: 10.55606/optimal.v2i4.865

Abstract

Pada saat ini di MA Al Ihsan Tanah Grogot dari ke tujuh fungsi kepemimpinan Kepala Sekolah yaitu edukator, manajer, administrator, supervisor, leader, inovator dan motivator, masih terdapat dua fungsi yang dalam proses pelaksanannya dianggap kurang maksimal yaitu fungsi manajer dan motivator. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah seluruh tenaga pendidik dan kependidikan yang ada pada Madrasah Aliyah (MA) Al Ihsan Tanah Grogot yang berjumlah 31 orang. Sampel yang diambil yaitu sebanyak 31 orang pendidik dan tenaga kependidikan. Hasil penelitian menunjukkan nilai koefisien korelasi (R) sebesar 0,884 yang berarti hubungan antara variabel fungsi kepemimpinan kepala sekolah (X) dengan kinerja pendidik dan tenaga kependidikan adalah sangat kuat karena berada pada 0,80-1,000. Hasil uji F menunjukkan nilai Fhitung > Ftabel atau 11,784 > 2,44 artinya variabel fungsi kepemimpinan Kepala sekolah berpengaruh bersama-sama atau simultan terhadap kinerja pendidik dan tenaga kependidikan. Variabel dominan adalah kepala sekolah sebagai edukator (X1) karena memiliki thitung tertinggi yaitu 2,875 dengan nilai signifikan terkecil yaitu 0,009 dibandingkan thitung variabel lainnya Sebaiknya fungsi kepemimpinan Kepala sekolah sebagai manajer perlu terus diperbaiki sehingga ke depannya lebih bisa mengatur semua unsur di dalam sekolah demi tercapainya tujuan.
Fungsi Kepemimpinan Kepala Sekolah Terhadap Kinerja Pendidik Dan Tenaga Kependidikan Pada Madrasah Aliyah (MA) Al Ihsan Tanah Grogot Rusmiati Rusmiati; Harmayanto Harmayanto; Sabariah Sabariah
Jurnal Ekonomi dan Manajemen Vol. 1 No. 4 (2021): Desember : Jurnal Ekonomi dan Manajemen
Publisher : Amik Veteran Porwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1020.029 KB) | DOI: 10.55606/optimal.v2i4.865

Abstract

Pada saat ini di MA Al Ihsan Tanah Grogot dari ke tujuh fungsi kepemimpinan Kepala Sekolah yaitu edukator, manajer, administrator, supervisor, leader, inovator dan motivator, masih terdapat dua fungsi yang dalam proses pelaksanannya dianggap kurang maksimal yaitu fungsi manajer dan motivator. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah seluruh tenaga pendidik dan kependidikan yang ada pada Madrasah Aliyah (MA) Al Ihsan Tanah Grogot yang berjumlah 31 orang. Sampel yang diambil yaitu sebanyak 31 orang pendidik dan tenaga kependidikan. Hasil penelitian menunjukkan nilai koefisien korelasi (R) sebesar 0,884 yang berarti hubungan antara variabel fungsi kepemimpinan kepala sekolah (X) dengan kinerja pendidik dan tenaga kependidikan adalah sangat kuat karena berada pada 0,80-1,000. Hasil uji F menunjukkan nilai Fhitung > Ftabel atau 11,784 > 2,44 artinya variabel fungsi kepemimpinan Kepala sekolah berpengaruh bersama-sama atau simultan terhadap kinerja pendidik dan tenaga kependidikan. Variabel dominan adalah kepala sekolah sebagai edukator (X1) karena memiliki thitung tertinggi yaitu 2,875 dengan nilai signifikan terkecil yaitu 0,009 dibandingkan thitung variabel lainnya Sebaiknya fungsi kepemimpinan Kepala sekolah sebagai manajer perlu terus diperbaiki sehingga ke depannya lebih bisa mengatur semua unsur di dalam sekolah demi tercapainya tujuan.