Victor P. K. Lengkong
Unknown Affiliation

Published : 6 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

PENGARUH KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP JOB SATISFACTION DENGAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR (OCB) SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PT. SHIELD ON SERVICE INDONESIA CABANG MANADO Mega Wati Indah Ponumbol; Victor P. K. Lengkong; Mac D. B. Walangitan
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 10 No. 3 (2022): JE. Vol 10 No 3 (2022)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (372.676 KB) | DOI: 10.35794/emba.v10i3.43703

Abstract

Pada dasarnya setiap perusahaan atau organisasi pasti menuntut karyawannya untuk bekerja efektif dan efisien dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya. Maka dari itu setiap organisasi membutuhkan organizational citizenship behavior yang tertanam pada diri karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komitmen orgnisasi terhadap job satisfaction dengan OCB sebagai variabel intervening pada PT. Shield On Service Indonesia Cabang Manado. Metode penelitian yang digunakan yaitu asosiatif dengan teknik analisis data menggunakan PLS. Teknik pengumpulan data yang digunakan didalam penelitian ini adalah kusioner dengan 54 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Komitmen organisasi tidak berpengaruh signifikan terhadap job satisfaction pada PT. Shield On Service Indonesia Cabang Manado, (2) Komitmen organisasi berpengaruh signifikan terhadap organizational citizenship behavior pada PT. Shield On Service Indonesia Cabang Manado, (3) organizational citizenship behavior   berpengaruh signifikan terhadap job satisfaction pada PT. Shield On Service Indonesia Cabang Manado. Perusahaan sebaiknya lebih memperhatikan karyawan agar memiliki komitmen yang tinggi sehingga akan ada rasa kepuasan dalam bekerja. Kata kunci: komitmen organisasi, job satisfaction, organizational citizenship behavior
Pengaruh Keselamatan dan Kesehatan Kerja dan Lingkungan Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan pada PT. Manado Korin Paradise dimasa Pandemi Covid 19 Fabiola Estelin Paila; Victor P. K. Lengkong; Greis M. Sendow
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 11 No. 1 (2023): JE. Vol 11 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v11i1.46898

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keselamatan dan kesehatan kerja dan lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT. Manado Korin Paradise dimasa pandemi Covid-19. Jumlah populasi sebanyak 50 karyawan, teknik pengambilan sampel menggunakan sampel jenuh dimana semua anggota populasi digunakan sebagai sampel data penelitian diperoleh dari kuesioner, teknik analisis menggunakan analisis statistik yaitu Partial Least Square-Structural Equestion Model (PLS-SEM), fungsinya untuk melakukan analisis jalur dengan variabel laten. Hasil penelitian menyatakan bahwa keselamatan dan kesehatan kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan. lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan. keselamatan dan kesehatan kerja berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan didukung oleh lingkungan kerja. Lebih baik PT. Manado Korin Paradise dapat selalu menjaga dan meningkatkan pelaksanaan keselamatan dan kesehatan kerja serta dapat menciptakan lingkungan kerja yang lebih baik lagi serta bagi karyawan agar selalu menggunakan alat pelindung diri yang telah disediakan.
Hubungan Kejenuhan Kerja dengan Kinerja Anggota POLRI berdasarkan Karakteristik Demografi di Ditlantas Polda Sulut Clara Intan Pasarrin; Victor P. K. Lengkong; Rudie Y. Lumantow
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 11 No. 02 (2023): JE. Vol 11 No 2 (2023)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v11i02.47943

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan kejenuhan kerja dengan Kinerja anggota Polri berdasarkan karakteristik demografi di Ditlantas Polda Sulut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan metode Simple random sampling dengan menggunakan rumus slovin diperoleh sebanyak 54 responden. Alat analisis yang digunakan yaitu uji Chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) berdasarkan Umur, Kelelahan Emosional tidak memiliki hubungan dengan Kinerja yaitu 0.129. (2) Tingkat Pendidikan, Kelelahan Emosional tidak memiliki hubungan dengan Kinerja  yaitu 0.777. (3) Masa Kerja, Kelelahan Emosional memiliki hubungan dengan Kinerja yaitu 0.002). (4) Umur, Depersonalisasi tidak memiliki hubungan dengan Kinerja yaitu 0.351. (5) Tingkat Pendidikan, Depersonalisasi tidak memiliki hubungan dengan Kinerja yaitu 0.338. (6) Masa Kerja, Depersonalisasi memiliki hubungan dengan Kinerja yaitu 0.001. (7) Umur, Penurunan Pencapaian Prestasi Pribadi memiliki hubungan dengan Kinerja yaitu 0.046. (8) Tingkat Pendidikan, Penurunan Pencapaian Prestasi Pribadi tidak memiliki hubungan dengan Kinerja yaitu 0.816. (9) Tingkat Pendidikan, Penurunan Pencapaian Prestasi Pribadi memiliki hubungan dengan Kinerja anggota Polri di Ditlantas Polda Sulut (0.000<0.05).  Kata kunci; kejenuhan kerja, kinerja, karakteristik demografi    
PENGARUH SELF EFFICACY, KOMUNIKASI DAN STRES KERJA TERHADAP EFEKTIVITAS KERJA PEGAWAI PADA KANTOR SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN TALAUD Virgina Tamawiwy; Victor P. K. Lengkong; Christoffel Kojo
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 11 No. 3 (2023): JE. VOL. 11 No. 3
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v11i3.50245

Abstract

Penelitian ini betujuan untuk menguji Pengaruh Self Efficacay, Komunikasi dan Stres Kerja Terhadap Efektivitas Kerja Pegawai Pada Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Talaud. Jenis penelitian yang digunakan yaitu metode deskripif kuantitatif dengan teknik analisis berganda. Pengumpulan data menggunakan kuesioner, teknik penentuan sampel menggunakan teknik simple random sampling terhadap 90 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial: 1) Self Efficacy berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Efektivitas Kerja Pegawai pada Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Talaud. 2) Komunikasi berpenaruh secara positif dan signifikan terhadap Efektivitas Kerja Pegawai Pada Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Talaud. 3) Stres Kerja berpengaruh negatif terhadap Efektivitas Kerja Pegawai Pada Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Talaud dan secara simultan menunjukkan bahwa Self Efficacy, Komunikasi, dan Stres kerja berpengaruh signifikan terhadap Efektivitas Kerja Pegawai Pada Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Talaud.   Kata Kunci: self efficacy, komunikasi, stres kerja, efektivitas kerja
PENGARUH EFIKASI DIRI, HARGA DIRI DAN IMPLEMENTASI KEPEMIMPINAN TERHADAP KEBAHAGIAAN DI TEMPAT KERJA PEGAWAI POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES MANADO Injilia Lomban; Victor P. K. Lengkong; Yantje Uhing
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 11 No. 3 (2023): JE. VOL. 11 No. 3
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v11i3.51033

Abstract

Sumber daya manusia adalah hal yang terpenting pada suatu organisasi dan beberapa perusahaan sedang berusaha untuk menaikkan kualitas sumber daya manusia yang terdapat di organisasi tersebut, oleh karena itu penting untuk mengetahui factor-fakor yang berpengaruh terhadap kebahagiaan di tempat kerja pegawai. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh efikasi diri, harga diri, dan implementasi kepemimpinan terhadap kebahagiaan di tempat kerja pegawai Politekbik Kesehatan Kemenkes Manado. Metode penelitian yang digunakan adalah asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi berjumlah 43 orang dan dengan menggunakan Teknik jenuh, jumlah sampel sama dengan popilasi yaitu 43 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efikasi diri, harga diri dan implementasi kepemimpinan secara subtantif berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebahagiaan di tempat kerja pegawai pada Politeknik Kesehatan kemenkes Manado. Instansi sebaiknya melakukan evaluasi lebih dalam terkait hasil penelitian ini yang kemudian dapat digunakan sebagai bahan dalam merumuskan program serta kebijakan yang ada dengan menggunakan efikasi dirim harga diri dan implementasi kepemimpinan agar kebahagiaan di tempat kerja pegawai lebih baik.   Kata Kunci: efikasi diri, harga diri, kepemimpinan, kebahagiaan
PENGARUH KONFLIK PERAN GANDA DAN KONFLIK INTERPERSONAL TERHADAP TASK PERFORMANCE TENAGA KESEHATAN DI PUSKESMAS MOLOMPAR Novia Debora Memah; Victor P. K. Lengkong; Mac Donald Walangitan
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 11 No. 4 (2023): JE. VOL. 11 No. 4
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v11i4.51742

Abstract

Sumber daya manusia  adalah komponen utama dalam instansi penyedia layanan jasa. Keberadaan manusia sebagai sumber daya sangat penting untuk menunjang produktivitas instansi melalui peran nyata agar kinerja instansi semakin optimal, untuk itu sangat penting untuk mengetahui faktor apa saja yang dapat mempengaruhi Task Performance pegawai. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Konflik Peran Ganda dan Konflik Interpersonal terhadap Task Performance Tenaga Kesehatan di Puskesmas Molompar. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan Metode Kuantitatif dengan model SEM-PLS dan aplikasi olahdata menggunakan SmartPLS 4.0. Jumlah sampel yang di ambil adalah 32 orang tenaga Kesehatan. Hasil Penelitian menyimpulkan Konflik Peran Ganda berpengaruh positif dan signifikan terhadap Task Performance Tenaga Kesehatan di Puskesmas Molompar dengan Konflik Interpersonal sebagai variable penghubung.   Kata Kunci : konflik peran ganda, konflik interpersonal, task performance