Lisa Anggra Yani
UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi Pembelajaran Luring Sejarah Kebudayaan Islam Pada Masa Pandemi Covid-19 Di MAN 4 Agam Lisa Anggra Yani; Iswantir M; Wedra Aprison; Arman Husni
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 5 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v4i5.6866

Abstract

Penelitian ini bertujuan, (1) Mendeskripsikan strategi guru dalam pembelajaran luring SKI pada materi Dinasti Umayyah di Damaskus kelas X IPS 2 Semester Genap TA. 2021/2022 pada masa pandemi covid-19 di MAN 4 Agam, (2) Mengetahui kendala pembelajaran luring SKI pada materi Dinasti Umayyah di Damaskus kelas X IPS 2 Semester Genap TA. 2021/2022 pada masa pandemi covid-19 di MAN 4 Agam. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Informan kunci dari penelitian ini hanya satu orang yaitu Guru Sejarah Kebudayaan Islam kelas X IPS, informan pendukung yaitu Siswa Kelas X IPS 2 dan kepala sekolah MAN 4 Agam. Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi. Teknik Analisis data: reduksi data, display data (penyajian data), penarikan kesimpulan. Untuk menguji keabsahan data penulis menggunakan teknik triangulasi data yaitu dengan membandingkan hasil wawancara yang dilakukan pada informan kunci dan pendukung dengan mengamati secara langsung oleh penulis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Strategi Pembelajaran luring Sejarah Kebudayaan Islam pada masa pandemi covid-19 di MAN 4 Agam telah dilaksanakan dengan baik tetapi belum terlaksana secara maksimal, guru telah membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) sesuai dengan aturan pembelajaran pada masa pandemi covid-19, menggunakan berbagai macam metode pembelajaran diantaranya metode ceramah dan tanya jawab, menggunakan media power point dan video, serta melakukan interaksi dan pendekatan yang cukup baik, melakukan evaluasi sesuai dengan strategi pembelajaran luring dan melakukan remedial, (2) Kendala Pembelajaran Luring Sejarah Kebudayaan Islam pada masa pandemi covid-19 di MAN 4 Agam, keterbatasan tenaga pendidik, minimnya alokasi waktu yang membuat peserta didik susah memahami pembelajaran, fasilitas sarana prasarana yang kurang memadai.