Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

OPTIMALISASI PENJADWALAN DAN EFISIENSI BIAYA PADA PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG (Studi Kasus Pembangunan RSUD Ketanggungan Kabupaten Brebes) Khanif Fazal Abidin; Pratikso Pratikso; Kartono Wibowo
Pondasi Vol 27, No 2 (2022): Desember 2022
Publisher : UNISSULA Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30659/pondasi.v27i2.28372

Abstract

ABSTRACTDalam rangka pemerataan taraf hidup dan derajat kesehatan masyarakat di wilayah Ketanggungan Kabupaten Brebes, Pemerintah daerah kota Brebes telah melakukan beberapa upaya strategis, salah satu diantaranya adalah pembangungan infrastruktur RSUD diwilayah tersebut. Projek pembangunan ini bersifat mendesak sehingga perlu diselesaikan tepat waktu agar dapat segera difungsikan. Penjadualan menjadi sangat esensial dalam projek pembangunan tersebut, pekerjaan yang dipercepat dari penjadualan normal tentu saja akan mempengaruhi prmbiayaan proyek. Agar kegiatan pembangunan berjalan dengan efektif, efisien dan optimal, analisa yang tepat sangat diperlukan guna mendukung proses penjadualan kerja sesuai yang diharapkan, termasuk pemilihan item pekerjaan prioritas yang harus segera diselesaikan dalam waktu tertentu dengan pembiayaan yang efisien. Guna menentukan nilai pembiayaan tersebut, penentuan Lintasan Kritis dengan menggunakan PDM (Precedence Diagram Method) sangat diperlukan. Data primer dan sekunder yang digunakan dalam analisis berupa catatan, arsip atau rujukan seperti jurnal penelitian, jadual pelaksanaan, laporan berikut jadual kegiatan proyek, RAB dan rujukan lain yang relevan dengan kegiatan penelitian ini. Hasil analisa dari data diatas diuraikan kedalam diagram jaringan untuk memudahkan penentuan durasi percepatan pelaksanaan melalui penambahan jam kerja sebelum kemudian dihitung optimalisasi biaya yang dihasilkan. Percepatan dilakukan dengan menggunakan metode Crashing, metode Overlapping, dan metode Combine (Crashing dan Overlapping) guna memperoleh hasil percepatan dengan waktu/durasi 7 minggu  (21 %) dan juga nilai optimasi biaya pelaksanaan  sebesar  Rp. 4.207.237.695,03 (7%), dimana biaya pelaksanaan semula adalah Rp. 58.557.390.571,00 menjadi Rp. 54.350.152.875,97.Kata Kunci : optimalisasi, crashing, overlapping, combine ABSTRACTIn order to equalize the standard of living and health status of the community in the area of responsibility of Brebes Regency, the local government of the city of Brebes has made several strategic efforts, one of which is the construction of hospital infrastructure in the region. This development project is urgent so it needs to be completed on time so that it can function immediately. Scheduling is very essential in this development project, work that is accelerated from the normal schedule will of course affect project financing. In order for development activities to run effectively, efficiently and optimally, proper analysis is needed to support the work scheduling process as expected, including the selection of priority work items that must be completed within a certain time with efficient financing. In order to determine the value of the financing, determining the Critical Path using the PDM (Precedence Diagram Method) is very necessary. Primary and secondary data used in the analysis are in the form of notes, archives or references such as research journals, implementation schedules, reports along with project activity schedules, budget plans and other references relevant to this research activity. The results of the analysis of the above data are described in a network diagram to facilitate the determination of the duration of accelerated implementation through the addition of working hours before calculating the resulting cost optimization. Acceleration is carried out using the Crashing method, the Overlapping method, and the Combine method (Crashing and Overlapping) in order to obtain acceleration results with a time/duration of 7 weeks (21%) and also an optimization cost of Rp. 4,207,237,695.03 (7%), where the initial implementation cost was Rp. 58,557,390,571.00 to Rp. 54,350,152,875.97.Keywords: optimization, crashing, overlapping, combine
PEMILIHAN ALTERNATIF PERBAIKAN PERKERASAN JALAN PADA PERSIMPANGAN JALAN DENGAN MENGGUNAKAN ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (STUDI KASUS: SIMPANG EMPAT BUNTU KABUPATEN BANYUMAS) Agung Susanto; Pratikso Pratikso; Henny Pratiwi Adi
Rang Teknik Journal Vol 6, No 1 (2023): Vol. 6 No. 1 Januari 2023
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (368.106 KB) | DOI: 10.31869/rtj.v6i1.4001

Abstract

The economic growth in Banyumas Regency, Central Java, and its surroundings, followed by the increasing number of vehicles crossing the area. Among the national roads in Banyumas, the Buntu intersection area is one that requires attention. Data collection was conducted by interviewing and filling out questionnaires directly from respondents. In considering the priority of road repairs, there are 11 criteria used in this study. The alternatives that can be done are asphalt pavement, concrete pavement, and concrete - asphalt pavement. The method used in this study uses the Analytical Hierarchy Process (AHP) method with the help of Expert Choice 11 software. Results of field survey indicated the types of road damage that occurred at the intersection of four dead ends in Banyumas Regency, the Sampang-Buntu section were ruts, potholes, wear (polished aggregate) while for the Buntu section-South Kedu the types of damage include alligator cracking, ruts, potholes, stripping. Concrete pavement repair is the main choice because the Buntu intersection is a national road whose daily traffic is traversed by heavy vehicles with the heaviest axle loads above 10 tons, such as buses or large trucks so that respondents want road pavement repairs at crossroads to prioritize traffic average daily.
Campuran Expanded Polystyrene System (Styrofoam) Untuk Beton Ringan dhamang budi cahyono; pratikso pratikso; henny Pratiwi Adi; Imam  Wahyudi
Teknika Vol 18, No 2 (2023): Oktober
Publisher : Universitas Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26623/teknika.v18i2.7839

Abstract

Styrofoam digunakan sebagai bahan utama pengganti agreagat kasar guna mendapatkan beton ringan dengan berat volume menjadi kurang dari 1900 kg/m3 dan juga memiliki kuat tekan beton minimum 100 kg/cm2 dengan cara membuat benda uji berbentuk silinder Ø15-30 cm dengan perbandingan volume komposisi 1 yaitu 1Pc : 2Pasir : 3Styrofoam,  perbandingan  volume  komposisi 2 yaitu 1Pc : 1.5Pasir : 2, 5Styrofoam dan perbandingan komposisi 3 yaitu 1Pc : 1,25Pasir : 2,75Styrofoam.  Dari hasil penelitian menunjukkan karakteristik styrofoam tersebut yang digunakan sebagai pengganti agregat kasar tidak memenuhi syarat untuk beton mutu tinggi karena berat volume styrofoam hanya diangka 0,095 kg/ltr, Berat volume yang diperoleh untuk komposisi 1Pc : 2Pasir : 3Styrofoam adalah 1278,89 kg/m3, komposisi 1Pc: 1,5 Pasir: 2,5 Styrofoam adalah 1242,56 kg/m3, dan komposisi 1Pc : 1,25Pasir : 2,75Styrofoam adalah 1097,88 kg/m3, jika dibandingkan dengan beton konvensional dengan komposisi 1Pc : 2Pasir : 3Kerikil adalah 2387,73 kg/m3 yang mempunyai selisih berat kurang lebih 46,43%, karakteristik kuat tekan beton untuk komposisi 1Pc : 1,5Pasir : 2,5Styrofoam 84,73 kg/cm2 dan komposisi 1Pc : 1,25Pasir : 2,75Styrofoam 71,93 kg/cm2 termasuk dalam klasifikasi beton mutu B0 (<100 kg/cm2), sedangkan kuat tekan karakteristik untuk komposisi 1 Pc: 2 Pasir: 3 Styrofoam adalah 107,13 kg/cm2 (>100 kg/cm2)