Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia (JPPI)

Peran dan Syarat tenaga pendidik dalam KITAB TAISIRUL KHALAQ FIL ILMIL AKHLAQ Moh Suhri Rohmansyah; Anis Zohriah; Abdul Muin Bahaf
Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia (JPPI) Vol. 1 No. 1 (2023): Oktober
Publisher : Publikasi Inspirasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/jppi.v1i1.384

Abstract

Fenomena perangai asusiala oleh oknum guru memang cukup membahayakan dan memprihatinkan. Guru, sebagai agen utama dalam proses pendidikan, tidak hanya bertanggung jawab untuk mentransfer pengetahuan, tetapi juga memiliki peran penting dalam membimbing siswa menuju kesempurnaan ilmu dan adab. Artikel ini bertujuan untuk menggali lebih dalam tentang bagaimana peran guru sebagai penuntun murid dalam menyempurnakan ilmu dan makrifat menurut ajaran KITAB TAISIRUL KHALAQ FIL ILMIL AKHLAQ, dan juga apa syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh seorang pendidik agar dapat memandu murid sesuai dengan ajaran kitab tersebut. Penelitian ini merupakan jenis kualitatif melalui studi pustaka. Tahapan penelitian dilaksanakan dengan menghimpun sumber kepustakaan, baik primer maupun sekunder. Dengan sumber primer berupa terjemahan kitab "TAISIRUL KHALAQ FIL ILMIL AKHLAQ". Sedangkan sumber sekunder yang digunakan melibatkan kitab-kitab, Al-Qur'an, Hadis, buku, jurnal, dan literatur lain yang relevan. Peran Pendidik pada kitab ini menekankan bahwa peran pendidik tidak hanya terbatas pada penyampaian pengetahuan, tetapi juga mencakup aspek-aspek moral dan etika, syarat-syarat khusus yang harus dimiliki oleh seorang pendidik. Sikap terpuji, taqwa, tawaddu, kelembutan, dan kesempurnaan menjadi landasan yang harus ditanamkan oleh seorang pendidik
Model Kepemimpinan Direktif dan Intruksional Dalam Lembaga Pendidikan Moh Suhri Rohmansyah; Machdum Bachtiar; Anis Fauzi
Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia (JPPI) Vol. 1 No. 1 (2023): Oktober
Publisher : Publikasi Inspirasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/jppi.v1i1.421

Abstract

Kualitas pendidikan tidak hanya bergantung pada sistem dan kurikulum, tetapi juga sangat dipengaruhi oleh kepemimpinan di dunia pendidikan. Kepemimpinan pendidikan memainkan peran penting dalam membentuk visi, mengatur proses pembelajaran, dan mengarahkan perkembangan institusi Pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi konsep kepemimpinan pendidikan dengan fokus pada Model Kepemimpinan Direktif dan Intruksional Dalam Lembaga Pendidikan. Melalui kajian pustaka, penelitian ini menyelidiki esensi dan karakteristik kedua model kepemimpinan tersebut. Pemahaman yang mendalam terhadap kepemimpinan direktif dan intruksional diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap pengembangan praktik kepemimpinan di bidang pendidikan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kajian pustaka yang melibatkan analisis literatur terkini dan relevan mengenai kepemimpinan pendidikan, khususnya dalam konteks Model Kepemimpinan Direktif dan Intruksional Dalam Lembaga Pendidikan. Hasil analisis tersebut akan diintegrasikan untuk membentuk pemahaman komprehensif mengenai aspek-aspek kunci dari kedua model kepemimpinan tersebut. Temuan penelitian ini Kepemimpinan Direktif, yaitu kepemimpinan memberi kesempatan pada pengikutnya untuk mengetahui apa yang diharapkan dari mereka, menjadwalkan pekerjaan yang akan dilakukan dan memberi pedoman yang spesifik mengenai cara menyelesaikan tugas. Sedangkan kepemimpinan instruksional adalah kepemimpinan yang fokus pada proses dan hasil belajar siswa melalui pemberdayaan guru secara professional.