Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pelatihan Pranikah Berdasarkan Kearifan Lokal Dan Hukum Adat Di Aceh Untuk Mengurangi Tingginya Gugat Cerai Di Wilayah Kota Langsa Wilsa; Joko Hariadi; Azrul Rizki; Alpidsyah Putra
Jurnal Bina Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3 No 1 (2022): Jurnal Bina Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan Bina Guna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55081/jbpkm.v3i1.759

Abstract

Kegiatan pelatihan dengan judul “Pelatihan Pranikah Berdasarkan Kearifan Lokal dan Hukum Adat di Aceh Untuk Mengurangi Tingginya Gugat Cerai di Wilayah Kota Langsa”. Kegiatan dilakukan dalam beberapa tahapan yaitu observasi, identifikasi masalah mitra, perumusan solusi permasalahan mitra, pelaksanaan pengabdian, telaah hasil, dan evaluasi. Hasil dicapai dalam pengabdian ini adalah adanya buku bimbingan pranikah yang berlatar konsep kearifan lokal, hukum agama, hukum adat dalam proses pernikahan dan perceraian. Buku juga akan memuat tentang kasus-kasus perceraian yang terjadi di Langsa sehingga bisa menjadi pelajaran dan pedoman bagi calon penganti dalam menjalani kehidupan rumah tangga. Secara umum, untuk menghasilkan buku seperti yang ditargetkan, pengusul dan mitra akan melaksanakan beberapa tahapan pengabdian yaitu (1) persiapan, (2) telaah hukum adat dan hukum agama tentang pernikahan dan perceraian, (3) telaah kasus cerai di Langsa, (4) menulis kerangka buku, (5) penulisan buku, (6) mencetak buku, (7) pelaksanaan pelatihan pranikah di Langsa, dan (8) evaluasi kegiatan pengabdian.