Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Formosa Journal of Applied Sciences (FJAS)

Efektivitas Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) pada Pembelajaran Biologi Siswa XI MIPA SMA Negeri 1 Tuhemberua Tahun Pembelajaran 2021/2022 Yanalia Telaumbanua; Agnes Renostini Harefa; Natalia Kristiani Lase
Formosa Journal of Applied Sciences Vol. 1 No. 5 (2022): October 2022
Publisher : PT FORMOSA CENDEKIA GLOBAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55927/fjas.v1i5.1646

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) pada pembelajaran biologi siswa kelas XI MIPA di SMA Negeri 1 Tuhemberua Tahun Pembelajaran 2021/2022, yang ditinjau berdasarkan : (1) Keterlaksanaan proses pembelajaran, (2) Respon, (3) Aktivitas serta (4) Hasil belajar siswa pada pembelajaran biologi dengan menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning  Jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperimen dengan  desain One-Shot Case Study. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas XI MIPA dengan sampel adalah kelas XI MIPA 1 yang berjumlah 36 orang. Instrumen yang digunakan yaitu lembar observasi keterlaksanaan proses pembelajaran, angket respon siswa, lembar observasi aktivitas siswa, dan tes hasil belajar. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Keterlaksanaan proses pembelajaran biologi menggunakan model pembelajaran  Contextual Teaching and Learning (CTL) adalah 99,2% dengan kriteria sangat baik. 2) Respon siswa pada pembelajaran biologi dengan menggunakan model pembelajaran  Contextual Teaching and Learning (CTL) yaitu 99% dengan kriteria sangat tinggi. 3) Aktivitas siswa dalam proses pembelajaran biologi dengan menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) 94 % berkriteria sangat aktif. 4) Hasil belajar siswa menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) memiliki skor rata-rata 83,56 berkriteria baik dan ketuntasan klasikal sebesar 91,67%  dengan kriteria sangat baik. Dengan demikian model pembelajaran  Contextual Teaching and Learning (CTL) efektif diterapkan pada pembelajaran biologi.