Lala Puji Ziadini Insani
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Metode Finger Painting Dalam Meningkatkan Kemampuan Motorik Halus Anak Lala Puji Ziadini Insani; Nurhasanah; I Made Suwasa Astawa; Ika Rachmayani
Journal of Classroom Action Research Vol. 5 No. 1 (2023): Februari
Publisher : Program Studi Magister Pendidikan IPA, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jcar.v5i1.2815

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengembangan metode finger painting yang dapat meningkatkan kemampuan motorik halus anak kelompok B di TK PKK Jantuk Tahun ajaran 2022/2023. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pengembangan (Research and Development). Subjek dalam penelitian ini adalah 15 orang anak pada kelas B1. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan tiga tahap pengembangan dengan tiga kali pertemuan. Setiap tahap pengembangan terjadi peningkatan dengan cara memodifikasi alat dan bahan, langkah-langkah kegiatan, hingga aturan yang digunakan. Langkah-langkah metode finger painting  yang sudah dimodifikasi yaitu: a. tahap persiapan (1) menyiapkan alat dan bahan, (2) pendidikan melakukan setting kelas. b. tahap pelaksanaan, terdiri dari kegiatan pembuka dan kegiatan inti, (1) kegiatan pembuka, dimulai dari mengaitkan tema dengan pembelajaran, hingga menjelaskan alat, bahan, dan aturan pelaksanaan kegiatan. (2) kegiatan inti, dimulai dari ketika anak memilih posisi duduk yang diinginkan, mencampurkan bubur warna, mulai mencelupkan jari, hingga mulai melakukan finger painting diatas media, serta menuliskan nama dan kelas di atas media lukis. c. tahap penutup atau recalling (1) peserta didik mencuci tangan, (2) secara bersama-sama membereskan alat dan bahan yang telah digunakan, (3) melakukan diskusi dan tanya jawab mengenai lukisan apa yang dibuat, menanyakan kesulitan yang dihadapi, hingga menanyakan perasaan anak. Hasil persentase nilai yang diperoleh pada tahap pengembangan I adalah sebesar (47,74%), pada tahap pengembangan II memperoleh nilai sebesar (68,36%), dan pada tahap pengembangan III memperoleh nilai sebesar (83,94%). Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pengembangan metode finger painting dapat meningkatkan kemampuan motorik halus anak kelompok B di TK PKK Jantuk tahun ajaran 2022/2023.