Claim Missing Document
Check
Articles

Found 21 Documents
Search

Teknik Effleurage Massage dan Kompres Hangat Berpengaruh terhadap Penurunan Tingkat Nyeri Afterpains pada Ibu Nifas di PMB A Kota Jakarta Selatan Tahun 2022 Pipit Pitriani; Ageng Septa Rini; Rizkiana Putri
SIMFISIS Jurnal Kebidanan Indonesia Vol 2 No 4 (2023): SIMFISIS Jurnal Kebidanan Indonesia
Publisher : MPI Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53801/sjki.v2i4.142

Abstract

Introduction: The puerperium (puerperium) is a period of recovery, starting from the completion of labor until the uterine organs return such as pre-pregnancy, this postpartum period is 6-8 weeks. Some of the physiological changes that occur during the puerperium are shrinkage of the uterus which is a process in which the uterus returns to its pre-pregnancy state. In the postpartum period, there is uterine involution accompanied by contractions of the uterus so that it can cause pain during contractions or term after pain. Objectives: The purpose of this study was to determine the effect of the Effleurage massage technique and warm compresses on afterpains pain in postpartum mothers in PMB A South Jakarta City 2022. Method: This research method used a quasi-experimental approach with a pre-posttest approach, a non-equivalent control group design of as many as 30 people. The research instrument used the Numeric Rating Scale (NRS) pain scale Observation sheet. Result: The results of the study using the Wilcoxon statistical test were obtained. P-value = 0.001 < = 0.05, with a negative rank p-value in the control group 15ª and 14ª in the intervention group meaning that there is an effect of warm compresses or effleurage massage techniques and warm compresses on after-pains pain in postpartum women. Conclusion: Effleurage massage and warm compresses showed a change before or after the intervention, but the warm compress group gave a greater effect than the group given effleurage massage and warm compresses.
HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA TERDEKAT MOTIVASI IBU HAMIL DAN FASILITAS PELAYANAN KESEHATAN TERHADAP KEIKUTSERTAAN IBU DALAM KELAS SENAM HAMIL DI RS EMC TAHUN 2023 Ida Anggraini; Rizkiana Putri
Scientica: Jurnal Ilmiah Sains dan Teknologi Vol. 2 No. 4 (2024): Scientica: Jurnal Ilmiah Sains dan Teknologi
Publisher : Komunitas Menulis dan Meneliti (Kolibi)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.572349/scientica.v2i4.1174

Abstract

Kehamilan merupakan masa dimulainya fase konsepsi sampai lahirnya janin, Pencapaian kunjungan awal kehamilan pada trimester 1 sebesar 24% di negara berkembang dan 81,9% pada negara maju Profil Kesehatan Indonesia menunjukkan bahwa cakupan pelayanan antenatal care (ANC) di Indonesia pada tahun 2014 cakupan K1 sebesar 96,87% dari target 100% dan K4 sebesar 86,70% dari target 95% ,Persentase pelayanan Kesehatan pada ibu hamil berdasarkan jenis kunjungan di jawa barat adalah K1 Kabupaten Bogor Jawa barat sebanyak 101% tahun 2019, K4 kabupaten bogor jawa barat sebanyak 91,8% tahun 2019.Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif analitik dengan rancangan Cross Sectional Study yaitu analisis hubungan antara variable penelitian sebab akibat yang terjadi pada obyek penelitian.Variabel penelitian diukur atau dikumpulkan secara simultan/dalam waktu tertentu secara bersamaan disebut cross sectional (tabulasisilang) dimana data yang dikumpulkan dari subyek sekaligus.Hasil Penelitian menunjukkan bahwa 55 Responden menyatakan bahwa Dukungan keluarga terdekat, Motivasi Ibu, dan peran Fasilitas kesehatan sangat Penting dalam keikutsertaan ibu hamil dalam mengikuti kelas senam hamil dengan nilai p value 0.000 lebih kecil dari nilai α 0.05. Ada Hubungan Antara Keikutsertaan ibu hamil dalam kelas senam hamil dengan dukungan keluarga terdekat dengan nilai P value 0.000* dan Nilai OR 682 ( 40.4 -115 ) , motivasi ibu hamil dengan nilai P value 0.000* dan Nilai OR 118.8 ( 12.9 - 1093 ) dan fasilitas pelayanan Kesehatan dengan nilai P value 0.000* dan Nilai OR 118.8 ( 12.9 - 1093 ) di Rs EMC Tahun 2023 Ada Hubungan Antara Dukungan keluarga terdekat terhadap Keikutsertaan ibu dalam Kelas Senam Hamil dengan nilai P value 0.000* dan Nilai OR 682 ( 40.4 -115 ) di RS EMC Tahun 2023 Ada Hubungan Antara Motivasi Ibu Hamil terhadap Keikutsertaan ibu dalam Kelas Senam Hamil dengan nilai P value 0.000* dan Nilai OR 118.8 ( 12.9 - 1093 ) di RS EMC Tahun 2023 Mengetahui hubungan antara Fasilitas Pelayanan Kesehatan terhadap Keikutsertaan ibu dalam Kelas Senam Hamil dengan nilai P value 0.000* dan Nilai OR 118.8 ( 12.9 - 1093 ) di RS EMC Tahun 2023.
HUBUNGAN SUMBER INFORMASI, LINGKUNGAN SEKOLAH, DAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN PERILAKU PENCEGAHAN ANEMIA PADA REMAJA PUTRI DI SMK AMALIYAH SRENGSENG SAWAH TAHUN 2022 Marfiah Marfiah; Rizkiana Putri; Rita Ayu Yolandia
SENTRI: Jurnal Riset Ilmiah Vol. 2 No. 2 (2023): SENTRI : Jurnal Riset Ilmiah, February 2023
Publisher : LPPM Institut Pendidikan Nusantara Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/sentri.v2i2.559

Abstract

WHO menyebutkan secara global prevalensi anemia pada perempuan usia 15 tahun ke atas sebesar 28%. Asia Tenggara menjadi wilayah dengan prevalensi kejadian anemia tertinggi yaitu 42%. Prevalensi anemia diantara anak umur 5-12 di Indonesia adalah 26%, pada wanita umur 13-18 yaitu 23%. Sedangkan Prevalensi anemia pada rentang usia 15-24 tahun berdasarkan Riskesdas tahun 2018 adalah 32%. Untuk mengetahui hubungan sumber informasi, lingkungan sekolah, dan dukungan keluarga dengan perilaku pencegahan anemia pada remaja di SMK Amaliyah Srengseng Sawah tahun 2022. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, dengan menggunakan desain penelitian observasional analitik melalui pendekatan cross sectional. Untuk analisis pengolahan data menggunakan uji chi square.Sampel dalam penelitian ini menggunakan Teknik Total sampling yang berjumlah 89 orang.Hasil penelitian ini didapatkan bahwa hubungan antara sumber informasi p value ( 0,018) OR (4,357), lingkungan sekolah p value (0,027) OR (3,056) dan dukungan keluarga p value (0,001) OR (7,750) dengan perilaku pencegahan anemia. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara sumber informasi, lingkungan sekolah dan dukungan keluarga dengan perilaku pencegahan anemia di SMK Amaliyah Srengseng Sawah. Diharapkan remaja putri untuk meningkatkan diri dalam menambah pengetahuan dan wawasan tentang perilaku pencegahan anemia dengan lebih proaktif dalam mencari berbagai sumber informasi tentang anemia,serta mampu menyikapi secara positif setiap dukungan yang diberikan oleh keluarga, dan dapat mendukung sekolah dalam menciptakan lingkungan sekolah yang baik bagi peningkatan perilaku pencegahan anemia pada semua siswi SMK Amaliyah Srengseng Sawah.
HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN SUAMI, PEMBERIAN INFORMASI DAN PERSEPSI DENGAN RENDAHNYA PENGGUNAAN ALAT KONTRASEPSI IUD DI DESA SUKAWANGI TAHUN 2023 Lisnawati Lisnawati; Rita Ayu Yolandia; Rizkiana Putri
SENTRI: Jurnal Riset Ilmiah Vol. 2 No. 4 (2023): SENTRI : Jurnal Riset Ilmiah, April 2023
Publisher : LPPM Institut Pendidikan Nusantara Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/sentri.v2i4.701

Abstract

Masalah kependudukan menjadi tantangan yang sangat kuat dan erat kaitannya dengan wacana kesejahteraan penduduk khususnya Indonesia. Indonesia berada di posisi keempat yang memiliki penduduk terbesar di dunia. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengendalikan fertilitas adalah dengan menggunakan metode kontrasepsi yang disarankan oleh pemerintah dan paling efektif dalam menurunkan angka kelahiran yaitu IUD, namun penggunaan IUD di Indoensia masih sangat rendah. yaitu 8,5 % pada tahun 2020. Tujuan penelitian ini adalah untuk untuk mengetahui hubungan dukungan suami, pemberian informasi dan persepsi dengan rendahnya penggunaan alat kontrasepsi IUD di Desa Sukawangi Tahun 2022. Penelitian ini merupakan penelitian studi analitik dengan pendekatan cross sectional. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Pada penelitian ini teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik simple random sampling Jumlah sampel adalah 302 orang. Hasil penelitian diperoleh bahwa penggunaan IUD masih rendah yaitu 2 %, sebagian besar responden yaitu 92,4% menyatakan suami tidak mendukung, 87,7% responden mendapat pemberian informasi tidak cukup dan 83,4% responden memiliki persepsi negatif. Hasil uji statistic dengan chi-square diperoleh bahwa terdapat hubungan antara dukungan suami pvalue= 0,000, pemberian informasi pvalue= 0,000 dan persepsi pvalue= 0,008 dengan rendahnya penggunan IUD. Dari hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara dukungan suami, pemberian informasi dan persepsi dengan rendahnya penggunaan alat kontrasepsi IUD.
PENGARUH PENYULUHAN, PEMERIKSAAN KESEHATAN REPRODUKSI, DAN PEMBERIAN TABLET TAMBAH DARAH TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN DAN KESADARAN KESEHATAN REPRODUKSI BAGI CALON PENGANTIN SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN STUNTING DI KECAMATAN CINERE TAHUN 2022 Desy Tri Astuti; Rizkiana Putri; Shinta Mona Lisca
SENTRI: Jurnal Riset Ilmiah Vol. 2 No. 4 (2023): SENTRI : Jurnal Riset Ilmiah, April 2023
Publisher : LPPM Institut Pendidikan Nusantara Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/sentri.v2i4.720

Abstract

Stunting merupakan suatu kondisi dimana telah terjadi gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak yang diakibatkan oleh kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang. Hal ini yang dapat diidentifikasi melalui hasil pengukuran panjang atau tinggi badan yang berada di bawah angka standar. Pencegahan stunting dapat dimulai dari hulu dengan dilakukan penyuluhan, pemeriksaan kesehatan reproduksi dan pemberian tablet tambah darah kepada calon pengantin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penyuluhan, pemeriksaan kesehatan reproduksi, dan pemberian tablet tambah darah terhadap tingkat pengetahuan dan kesadaran kesehatan reproduksi bagi calon pengantin sebagai upaya pencegahan stunting di Kecamatan Cinere tahun 2022. Jenis penelitian merupakan penelitian kualitatif menggunakan desain Quasy Experimental menggunakan 1 kelompok dengan PreTest dan PostTest. Analisis data dengan bantuan software SPSS untuk perhitungan uji t. Metode pengambilan sampel atau responden menggunakan metode non probability sampling (sampling insidental) sebanyak 30 responden calon pengantin yang terdaftar di KUA Kecamatan Cinere. Hasil penelitian menyatakan adanya pengaruh penyuluhan, pemeriksaan kesehatan reproduksi, dan pemberian tablet tambah darah terhadap tingkat pengetahuan dan kesadaran kesehatan reproduksi bagi calon pengantin mempunyai p value (0,000) lebih kecil dari nilai  0,05. Hasil ini dapat menunjukkan bahwa ada pengaruh signifikan/nyata antara penyuluhan, pemeriksaan kesehatan reproduksi dan pemberian tablet tambah darah terhadap pengetahuan dan kesadaran kesehatan reproduksi bagi calon pengantin.
HUBUNGAN SIKLUS MENSTRUASI, ASUPAN MAKAN, DAN STATUS GIZI DENGAN ANEMIA PADA CALON PENGANTIN DI PUSKESMAS TOBOALI TAHUN 2022 Mira Dahlia; Rizkiana Putri; Rofiatun Zakiyah
SENTRI: Jurnal Riset Ilmiah Vol. 2 No. 4 (2023): SENTRI : Jurnal Riset Ilmiah, April 2023
Publisher : LPPM Institut Pendidikan Nusantara Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/sentri.v2i4.722

Abstract

Anemia menjadi salah satu masalah kesehatan masyarakat di seluruh dunia dan menjadi tantangan besar bagi kesehatan manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan siklus menstruasi, asupan makan, dan status gizi dengan anemia pada calon pengantin di puskesmas toboali tahun 2022. Penelitian ini adalah menggunakan rancangan penelitian kuantitatif cross sectional dilakukan di Puskesmas Toboali Kabupaten Bangka Selatan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh calon pengantin yang ada di Puskesmas Toboali yaitu sebanyak 167 orang. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 68 responden pada calon pengantin di puskesmas toboali menggunakan teknik random sampling. Analisis data penelitian dilakukan secara univariat dan bivariat. Analisis bivariat dilakukan menggunakan uji chi square. Hasil penelitian ditemukan ada 88.2% responden anemia, 16.2%bresponden mempunyai siklus menstruasi pendek, 57.4% responden mempunyai asupan makan kurang baik, 23.5% responden gizi kurang. Hasil uji bivariat ditemukan tidak ada hubungan siklus menstruasi dengan anemia (p =0.337), ada hubungan asupan makan dengan anemia (p =0.001), dan tidak ada hubungan antara status gizi dengan anemia (p =0.734). Dapat disimpulkan bahwa variabel yang berhubungan dengan anemia pada calon pengantin adalah asupan. Maka dari itu disarankan bagi calon pengantin untuk menjaga asupan makan dengan konsumsi makanan bergizi
HUBUNGANRIWAYAT PREEKLAMPSIA,PEMERIKSAAN ANTENATAL, DAN TINGKAT STRES DENGANKEJADIAN PRE-EKLAMPSIA BERAT PADA IBU HAMIL DI DESA PERMIS TAHUN 2022 Evie Apriliyanti; Rizkiana Putri; Aprilya Nency
SENTRI: Jurnal Riset Ilmiah Vol. 2 No. 4 (2023): SENTRI : Jurnal Riset Ilmiah, April 2023
Publisher : LPPM Institut Pendidikan Nusantara Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/sentri.v2i4.724

Abstract

Preeklampsiaberatmerupakan salah satu penyebab kematian ibu dan perinatal yang tinggikhususnya di Negara berkembang. Preeklamsia yang tidak tertangani dapat menyebabkan komplikasi pada ibuhamil dan janin. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan Riwayat preeklampsia, pemeriksaan antenatal, dan tingkat stress dengan kejadian pre-eklampsiaberat pada ibuhamil di DesaPermistahun 2022 Penelitian in imenggunakan desainstudi cross sectional. Penelitian dilakukan dari bulan Agustus– September2022. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Ibu hamil di DesaPermisyaitusebanyak 58 orang. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 58 orang yang diambil dengan total sampling. Analisis data dalam penelitian ini yakni analisis univariat dan bivariat. Analisis bivariat dalam penelitian ini menggunakan Uji Chi-Square dengan menggunakan applikasi SPSS 16. Hasil penelitian didapatkan ada sebanyak 8.6% responden yang mengalami preeklampsia berat, 8,6%. Ada hubungan antara Riwayat preeklampsia dengan kejadian pre-eklampsia berat (p value 0,05). Tidak ada hubungan antara pemeriksaan antenatal dengan kejadian pre-eklampsiaberat (p =0,318). Ada hubungan antara tingkat stress dengan kejadian pre-eklampsiaberat (p value 0,005). Kesimpulan penelitian adalah ada hubungan antara Riwayat preeklampsia dan stress dengan kejadian pre-eklampsia berat pada ibu hamil. Disarankan bagi ibu hamil untuk menjaga gaya hidup dan mengelola tingkat stress untuk mencegah preeklampsia berat
PENINGKATAN PENGETAHUAN DAN KESIAPAN REMAJA MENGHADAPI MENARCHE MELALUI PENDIDIKAN KESEHATAN BERBASIS ONLINE Rizkiana Putri; Madinah Munawarah Hayatullah; Nova Avianti Rahayu
EJOIN : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 5 (2024): EJOIN : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Mei 2024
Publisher : LPPM Institut Pendidikan Nusantara Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/ejoin.v2i5.2672

Abstract

Menarche defined as the first menstrual period in adolescent girls. Research shows that as many as 100% of female students are not ready to face menarche. This community service focuses to increase the knowledge and readiness of adolescents regarding reproductive health starting from the early stages, menarche. The activity was carried out using the online zoom meeting method to convey information related to menarche to adolescents aged 10-12 years who had not yet menstruated. The participation of adolescents in online Health Education is accompanied by students from the midwifery study program at Universitas Indonesia Maju. Measuring teenagers' knowledge and readiness using pretest and posttest. A total of 35 teenagers took part in activities, in the pretest 5 (14.3%) teenagers had good knowledge, in the posttest 20 (57.2%) teenagers had good knowledge. For readiness, in the pretest there were 2 (5.7%) teenagers who had high readiness and in the post-test there were 17 (48.6%) teenagers who had high readiness. Health education through online media can help increase teenagers' knowledge and readiness to face menarche. Keywords: Menarche; Knowledge; Readiness; Adolescents
HUBUNGAN SUMBER INFORMASI, DUKUNGAN KELUARGA DAN DUKUNGAN TENAGA KESEHATAN TERHADAP PELAKSANAAN INISIASI MENYUSU DINI DI PUSKESMAS KARANGPAWITAN KABUPATEN GARUT TAHUN 2023 Ika Nursika; Rizkiana Putri
SENTRI: Jurnal Riset Ilmiah Vol. 2 No. 10 (2023): SENTRI : Jurnal Riset Ilmiah, Oktober 2023
Publisher : LPPM Institut Pendidikan Nusantara Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/sentri.v2i10.1665

Abstract

Pendahuluan: Puskesmas Karangpawitan capaian IMD sebesar 75,3%. Keberhasilan pelaksanaan IMD dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya adanya sumber informasi, dukungan keluarga dan dukungan tenaga kesehatan. Pentingnya IMD dilakukan agar Ibu dan bayi menjadi lebih tenang karena terjalinnya hormon kasih sayang antara ibu dan bayi, Jalinan kasih sayang antara ibu dan bayi lebih baik. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan sumber informasi, dukungan keluarga dan dukungan tenaga kesehatan terhadap pelaksanaan inisiasi menyusu. Metode: Penelitian ini menggunakan metode deskrptif analitik dengan rancangan cross sectional. Populasi dalam penelitian adalah 245 ibu bersalin, besar sampel dihitung dengan rumus Slovin sebanyak 71 dengan tehnik pengambilan sampel accidental sampling. Analisa data yaitu analisis univariat dan analisis bivariat dengan uji Chi-Square test untuk melihat hubungan terhadap 2 variabel yang diduga berhubungan atau berkolerasi. Hasil: Sebagian besar ibu bersalin yaitu sebanyak 59,2% melakukan IMD, 50,7% sumber informasi kurang, 53,5% tidak mendapat dukungan keluarga dan 52,1% mendapatkan dukungan baik dari tenaga kesehatan. Hasil analisis bivariat menunjukkan sumber informasi p-value 0,011, dukungan keluarga p-value 0,008 dan dukungan nakes p-value 0,000 Kesimpulan: terdapat hubungan sumber informasi, dukungan keluarga dan dukungan tenaga kesehatan terhadap pelaksanaan inisiasi menyusu dini. Saran: Diharapkan hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai informasi yang ditujukan kepada masyarakat terkait pelaksanaan IMD sehingga menjadi sarana dalam meningkatkan kesadaran masyarakat terkait pelaksanaan IMD..
PENGARUH PEMBERIAN KAYU MANIS TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA PERINEUM PADA IBU NIFAS DI PUSKESMAS LEMBANG KABUPATEN GARUT TAHUN 2023 Gusriati Gusriati; Rita Ayu Yolandia; Rizkiana Putri
SENTRI: Jurnal Riset Ilmiah Vol. 2 No. 10 (2023): SENTRI : Jurnal Riset Ilmiah, Oktober 2023
Publisher : LPPM Institut Pendidikan Nusantara Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/sentri.v2i10.1670

Abstract

Puskemas Lembang pada tahun 2021 terdapat sebanyak 274 kasus ibu nifas (27,8%) yang mengalami luka perineum. Kejadian luka perineum yang mengalami kejadian infeksi timbul akibat kurang terjaganya kebersihan perineum sehingga perlu adanya perawatan luka perineum agar tidak terjadi lagi kasus infeksi luka perineum pada ibu post partum. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengobati luka perineum adalah pemberian kayu manis terhadap luka perineum yang efektif terhadap pengurangan rasa nyeri luka perineum dan mempercepatan penyembuhan luka. Tujuan dari penelitian ini guna mengetahui pengaruh pemberian kayu manis terhadap penyembuhan luka perineum pada ibu nifas. Penelitian ini menggunakan quasi eksperimen dengan pretest posttest with conrol group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu postpartum yang bersalin di Puskesmas Lembang Kabupaten Garut. Sampel menggunakan purposive sempling sebanyak 30 orang ibu nifas. Analisis data menggunakan uji Wilcoxon. Hasil penelitoan rata-rata penyembuhan luka perineum pada ibu post partum sebelum diberikan kayu manis sebesar 6,08 dan sesudah intervensi 0,60. Hasil bivariat menunjukkan p-value sebesar 0,001. Pemberian rebusan kayu manis terbukti efektif dalam penyembuhan luka perineum pada ibu post partum. Diharapkan dapat membantu dalam meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang pengobatan dan perawatan luka perinum dengan mengguankan rebusan air kayu manis