Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Aplikasi Berbasis Web Informasi Ketersediaan Tempat Tidur Rawat Inap (studi Kasus: Dinas Kesehatan Kota Bandung) Anggit Budi Indrianingrum; Pramuko Aji; Wawa Wikusna
eProceedings of Applied Science Vol 5, No 3 (2019): Desember 2019
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Ketersediaan tempat tidur rawat inap adalah salah satu hal penting yang perlu diperhatikan. Khususnya oleh pihak – pihak yang membutuhkan seperti dinas kesehatan, bagian rumah sakit, dan masyarakat. Pihak – pihak yang telah disebutkan membutuhkan informasi mengenai ketersediaan tempat tidur rawat inap di rumah sakit kota Bandung. Untuk dinas kesehatan, membutuhkan laporan untuk melihat tingkat hunian tempat tidur rawat inap di rumah sakit kota Bandung. Untuk rumah sakit, membutuhkan media untuk mendaftarkan pasiennya apabila pasien membutuhkan rujukan ke rumah sakit lain. Sedangkan untuk masyarakat, membutuhkan informasi mengenai ketersediaan tempat tidur rawat inap. Sehingga solusi yang diberikan adalah membuat Aplikasi Berbasis Web Informasi Ketersediaan Tempat Tidur Rawat Inap. Aplikasi ini dapat memberi kemudahan pada dinas kesehatan untuk mendapat laporan mengenai tingkat hunian. Memberi kemudahan kepada admin rumah sakit untuk melakukan update mengenai ketersediaan tempat tidur rawat inap dan membuat laporan untuk dinas kesehatan. Dinas kesehatan, rumah sakit, dan masyarakat juga dapat melihat ketersediaan tempat tidur rawat inap di kota Bandung. Metode penelitian yang digunakan adalah metode waterfall, karena metode ini yang dibutuhkan oleh pengguna di studi kasus yang telah ditentukan. Kata Kunci: Aplikasi, Sistem Informasi, Tempat Tidur, Rawat Inap