Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KOMUNIKASI ANGGOTA KOMUNITAS LOMBOK INFLUENCER DALAM MENINGKATKAN BRAND AWARENESS UMKM HINDU DI KOTA MATARAM Ni Putu Trismia Indriyani; I Wayan Wirata; Made Sudarma; I Wayan Sutama
Samvada : Jurnal Riset Komunikasi, Media, dan Public Relation Vol 1 No 1 (2022): Samvada Mei 2022
Publisher : IAHN Gde Pudja Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (254.784 KB) | DOI: 10.53977/jsv.v1i1.521

Abstract

Komunitas Lombok Influencer merupakan komunitas pertama dan terbesar yang menghimpun para selebgram di Nusa Tenggara Barat. Komunitas ini bertujuan membantu UMKM dan pelaku usaha dalam memilih selebgram untuk mempromosikan produk mereka dan meningkatkan brand awareness dari produk yang dipasarkan. Sejauh ini sudah terdapat dua UMKM Hindu yang menggunakan jasa Komunitas Lombok Influencer yaitu Raos Udeng Bali dan Simfony Kebaya Botique. Penelitian ini bertujuan menganalisis peran komunikasi komunitas, strategi komunikasi, dan implikasi komunikasi anggota Komunitas Lombok Influencer dalam meningkatkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah Hindu di Kota Mataram. Untuk menganalisis hal tersebut menggunakan teori Stimulis Organism Respons (SOR) dan teori Uses and Gratifications. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan komunikasi komunitas Lombok Influencer memiliki peran penting dalam meningkatkan brand awareness UMKM Hindu baik secara internal maupun eksternal. Pemanfaatan media digital yang berkembang merupakan strategi yang dimaksimalkan oleh admin Lombok Influencer, anggota komunitas, dan UMKM Hindu dalam mempromosikan postingan kontennya, serta hasil dari konten tersebut berupa insight postingan dari masing-masing selebgram yang dipilih.