Gustia Dian Ningsih
Universitas Jambi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENOKOHAN CERPEN PILIHAN KOMPAS 2021 KELUARGA KUDUS SEBAGAI PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER DI SMP Gustia Dian Ningsih; Maizar Karim; Oky Akbar; Herman Budiyono; Eddy Pahar Harahap
Basastra Vol 12, No 1 (2023): BASASTRA: JURNAL KAJIAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/bss.v12i1.44209

Abstract

AbstrakUnsur penokohan sangat penting dalam sebuah cerpen karena mampu menghidupkan tokoh dalam cerita dan memberikan gambaran yang jelas terhadap sebuah tokoh. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penokohan pada antologi Cerpen Pilihan Kompas 2021 Keluarga Kudus dan mendeskripsikan nilai pendidikan karakter yang ditinjau dari segi penokohan. Pada buku antologi ini terdapat 22 cerpen dan hanya 6 cerpen yang digunakan sebagai objek penelitian, yaitu Akar Bahar Tiga Warna, Aku Ngenteni Tekamu, Kota Ini adalah Sumur, Akhirnya Kita Semua Menjadi Maling, Cakar Dubuk Tutul, dan Keluarga Kudus. Dari keseluruhan cerpen tersebut terdapat 27 tokoh. Metode yang digunakan metode kualitatif dengan pendekatan objektif. Penelitian ini berfokus pada kajian atau analisis penokohan dengan menggunakan teori penokohan Burhan Nurgiyantoro. Selanjutnya, penokohan tersebut dijadikan sebagai penguatan pendidikan karakter. Hasil penelitian mendeskripsikan bahwa terdapat 17 tokoh protagonis dan 10 tokoh antagonis yang didasarkan pada fungsi penampilan tokoh. Tokoh protagonis maupun tokoh antagonis dominan dilukiskan dengan teknik dramatik. Nilai Pendidikan karakter yang ditinjau dari segi penokohan terdiri dari nilai tanggungjawab, kerja keras, demokratis, rasa ingin tahu, jujur, peduli sosial, dan religius.Kata Kunci: Penokohan, Pendidikan Karakter, Cerpen Kompas AbstrackThe element of charactization is very important in a short story because it is able to give a life form of one character and also gives a clear picture of the characters in the story. This research aims to describe the characterization in anthology of Cerpen Pilihan Kompas 2021 Keluarga Kudus and explain the value of character education in terms of charactization. In this anthology, there are 22 short story and only 6 used as research objects, namely Akar Bahar Tiga Warna, Aku Ngenteni Tekamu, Kota Ini adalah Sumur, Akhirnya Kita Semua Menjadi Maling, Cakar Dubuk Tutul, dan Keluarga Kudus. From the whole short story above there are 27 characters already identified. This research use qualitative method with and objective approaches. This research focused on the study of charactization analysis using Burhan Nurfuyantoro's theory concept. Furthermore, characterization as the main concept for this research helps to strengthen the character education. The research result describe that there are 17 protagonists and 10 antagonists based on the function of the character's appearance. The protagonist and the dominant antagonist are depicted using dramatic techniques. The essence of these character through character education are responsibility, hard work, democratic, curious, honest, social care and religious.Keywords: Characterizations, Character Education, Kompas Short Story