Herlinda Kusmiati
Politeknik Negeri Sriwijaya

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Journal Computer Science and Informatic Systems : J-Cosys

Analisis Hashtag UTBK-SNBT di Twitter Menggunakan Netlytic Tools Kurniati Kurniati; Herlinda Kusmiati; Nurlaili Rahmi
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 3, No 1 (2023): J-Cosys - Maret
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jco.v3i1.383

Abstract

Media Sosial Twitter paling aktif digunakan di Indonesia. Pengguna sering terlibat dalam topik yang sedang hangat dibicarakan di dunia maya. Apalagi saat ini sedang ramai perbincangan di media sosial tentang seleksi mahasiswa baru PTN jalur SNBT 2023 yang diumumkan pada 20 Juni 2023. Tak heran jika trending topik di Twitter didominasi oleh tema percakapan tersebut. Penelitian ini menggunakan metode Social Network Analysis (SNA) dengan teknik analisis jaringan sosial, visualisasi jaringan dilakukan dalam bentuk grafik. Data berasal dari akun netlytic.com gratis dengan hasil crawling data yang dibatasi hingga 10.000 tweet dan pengumpulan data selama seminggu terakhir. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa banyak netizen yang memiliki pendapat tentang pendaftaran tes UTBK-SNBT 2023 sebagai persiapan tes masuk UTBK-SNBT. 
Analisis Intention to Use dalam Penggunaan QRIS Sebagai Digital Payment bagi Mahasiswa Nurlaili Rahmi; Kurniati Kurniati; Herlinda Kusmiati
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 3, No 2 (2023): J-Cosys - September 2023
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jco.v3i2.413

Abstract

Salah satu inovasi dari kemajuan teknologi yakni penggunaan uang elektronik berbasis server sebagai pembayaran non tunai (e-wallet). E-wallet ini digunakan apabila pedagang menyediakan aplikasi e-wallet tertentu yang sama digunkaan juga oleh pelanggan. Bank Indonesia menginisiasi sebuah sistem pembayaran digital melalui apllikasi QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) untuk menstandarisasi seluruh aplikasi e-wallet yang menggunakan sistem QR Code untuk melakukan transaksi pembayaran. Penelitian ini mengkaji apa saja yang mempengaruhi intention of use dalam implementasi penggunaan QRIS sebagai digital payment di lingkungan mahasiswa Politeknik Negeri Sriwijaya jurusan Manajemen Informatika. Faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya intention of use diantaranya adalah perceived usefulness, perceived ease of use, Trust dan Perceived Risk. Ukuran sampel yang digunakan sebanyak 100 responden pengguna QRIS di Palembang melalui metode purposive sampling dengan menyebarkan Google Formulir. Hasil pengujian menggunakan analisis regresi linear berganda yang menghasilkan data (1) perceived usefulness berpengaruh positif dan signifikan terhadap intention of use, (2) perceived ease of use berpengaruh positif dan signifikan terhadap intention of use, (3) Trust juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap intention of use dan (4) Perceived Risk berpengaruh positif dan signifikan terhadap intention of use. Berdasarkan hal ini disimpulkan bahwa perceived usefulness, perceived ease of use, Trust dan Perceived Risk yang baik sangat mempengaruhi perilaku intention of use