This Author published in this journals
All Journal Sewagati
Titiek Surjani
Departemen Teknik Elektro, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Kampus ITS, Keputih, Sukolilo, Surabaya 60111

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Interaksi Interaksi Siswa PAUD/TK As-Sholihin Surabaya dengan Gadget dan Perilaku Pendampingan oleh Orang Tua Puji Handayani; Titiek Surjani; Sri Rahayu; Devy Kuswidiastuti; Diah Puspito Wulandari; Susi Juniastuti
Sewagati Vol 7 No 4 (2023)
Publisher : Pusat Publikasi ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12962/j26139960.v7i4.528

Abstract

Perkembangan internet sedemikian masif dan merasuk di berbagai lapisan masyarakat. Kemudahan akses aneka rupa aplikasi bisa dilakukan oleh siapapun lewat perangkat HP (gadget), tidak terkecuali bagi anak-anak. Kebanyakan balitamaupun batita tidak asing lagi dengan perangkat gadget bahkan cukup piawai memainkannya, entah untuk kebutuhan bermain, sarana hiburan dsb. Kondisi pandemi covid-19 secara nyata turut mendongkrak penggunaan gadget bagi anak-anak, baik untuk kelancaran proses kegiatan belajar yang bersifat daring (online), pengerjaan tugas, dll. Keberadaan gadget tentu sangat membantu dalam menggantikan aktifitas sehari-hari yang biasanya dilakukan secara tatap muka (luring), namun tetap menyimpan potensi negatif jika penggunaannya tidak diawasi dan dibatasi. Dampak buruk ini rentan menimpa pada anak usia pra-sekolah atau anak berpendidikan PAUD/TK, mengingat kepahaman mereka terhadap literasi digital masih minim bahkan belum ada. Kegiatan pengabdian masyarakat (Abmas) dengan sasaran orang tua (wali siswa) di PAUD/TK As-Sholihin RT01/RW01 Kelurahan Keputih, Kecamatan Sukolilo, Surabaya ini mencoba memotret kebiasaan sehari-hari anak dalam berinteraksi dengan gadget serta model pendampingan orang tua (wali siswa)dalam mengawasinya. Rangkaian kegiatan terdiri dari survei kondisi sehari-hari penggunaan gadget pada anak dan perilaku pendampingan orang tua, penyuluhan resiko-resiko penggunaan gadget pada anak, penyuluhan bentuk-bentuk bahaya internet, konsultasi dan tanya-jawab, serta praktek pengaturan gadget agar aman dan ramah untuk anak.