Nyoman Gede Rayka Sedana Diatmika
Universitas Udayana

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perancangan User Interface dan User Experience Aplikasi Pemesanan Menu Restoran Nyoman Gede Rayka Sedana Diatmika; I Made Agus Dwi Suarjaya; Kadek Suar Wibawa
JITTER : Jurnal Ilmiah Teknologi dan Komputer Vol 3 No 2 (2022): Jurnal Jitter Vol. 3, No. 2, August 2022
Publisher : Program Studi Teknologi Informasi, Fakultas Teknik, Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (307.696 KB) | DOI: 10.24843/JTRTI.2022.v03.i02.p04

Abstract

Restoran (rumah makan) adalah istilah umum untuk menyebut usaha gastronomi yang menyajikan hidangan kepada masyarakat dan menyediakan tempat untuk menikmati hidangan. Pelayan atau karyawan harus melayani para pelanggan secara manual satu persatu, apalagi apabila terjadi antrean yang ramai, pelayan dapat merasakan kewalahan dalam melayani pelanggan karena banyaknya pesanan yang diterima sehingga membuat kesalahan yang tidak diinginkan. Seperti contohnya kesalahan dalam pencatatan pesanan, kesalahan dalam menghitung total harga, dan lain sebagainya. Belum lagi apabila terjadi situasi dimana pelanggan bingung dan lama dalam pemilihan pesanan yang akan menimbulkan dampak berupa antrean yang panjang dan lama. Penelitian ini membuat solusi yang mampu menekan masalah tersebut dengan merancang mockup user interface (UI) dan user experience (UX) aplikasi pemesanan menu restoran berbasis aplikasi desktop sebagai platform dimana pelanggan dapat memesan makanan dan minuman. Perancangan mockup aplikasi dilakukan dengan membuat use case diagram dan mockup aplikasi untuk masing-masing jenis pengguna, seperti pelanggan, juru masak dan admin.