Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Analisis Kepuasan Siswa SMKK Immanuel 1 Pontianak dalam Menggunakan Microsoft Teams Sebagai Media Pembelajaran Kelly Kirsten Audrey; Afifah Trista Ayunda
Prosiding Seminar Riset Mahasiswa Vol 1, No 1: Maret 2023
Publisher : Universitas Islam Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Microsoft Teams adalah aplikasi dari Microsoft yang memiliki fitur utama yang dapat mengadakan kolaborasi atau rapat secara daring. Siswa di SMKK Immanuel 1 Pontianak menggunakan aplikasi Microsoft Teams sebagai media pembelajaran selama proses pembelajaran jarak jauh. Objektif dari penelitian ini adalah mengetahui kepuasan siswa dalam menggunakan Microsoft Teams dalam menunjang pembelajaran. Penelitian dilakukan dengan metode kuantitatif. Teknik perolehan data adalah menggunakan kuesioner yang diisi oleh mahasiswa siswa SMKK Immanuel 1 Pontianak sebagai responden. Sebanyak 54 kuesioner sudah terisi dan yang valid berjumlah 54 kuesioner. Variabel yang digunakan untuk mengetahui kelengkapan fitur dan kemudahan siswa dalam mengikuti pembelajaran daring adalah kelengkapan dan bervariasinya fitur dalam Microsoft Teams, kemudahan siswa dalam mengumpulkan tugas menggunakan Microsoft Teams, melihat kemudahan notifikasi, berdiskusi dan mendengar penjelasan guru. Berdasarkan hasil analisis dan dikategorikan ke kriteris persepsi responden didapatkan hasil akhir 75,34 yang berarti menyatakan bahwa siswa SMKK Immanuel 1 Pontianak sudah puas dengan fitur-fitur yang tersedia memberikan kemudahan dalam mengumpulkan tugas, kemudahan dalam melihat notifikasi, dan kemudahan dalam berdiskusi dan mendengar penjelasan guru, namun cukup sering terjadi gangguan pada sistem Microsoft Teams yang menyebabkan pengumpulan tugas menjadi terhambat.Keyword: Aplikasi, Microsoft Teams, Media Pembelajaran, Smart School, UI/UX
Peningkatan Pemahaman Computational Thinking Dalam Rangkat Menghadapi Era Society 5.0 Wahyu Tisno Atmojo; Afifah Trista Ayunda; Kelly Kirsten Audrey; Gusti Tarisa Mareti; Christopher Christopher
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 5 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Sistem Informasi dan Teknologi (Sisfokomtek)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v5i1.2935

Abstract

Computational Thinking atau biasa disebut dengan pemikiran komputasional merupakan sebuah cara berfikir yang dapat digunakan untuk menyelesaikan permasalah. Hal tersebut saat ini sangat diperlukan karena dalam era industry 4.0, semua kegiatan sangat bergantung kepada teknologi informasi. Kegiatan PkM ini dilakukan di SMA Mutiara Bangsa 2 Tangerang yang diikuti oleh kurang lebih 40 siswa kelas 11 dan 12 yang dilaksanakan di aula SMA Mutiara Bangsa 2. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman pentingnya berpikir komputasi dalam era industry 4.0 saat ini dan menyongsong era society 5.0 yang akan datang. Kondisi saat ini Sebagian besar siswa belum mengetahui apa itu berpikir komputasional, hal tersebut terlihat dari test sederhana yang dilakukan penulis sebelum melakukan kegiatan PkM ini dimana hanya sekitar 51 % dari peserta yang memahami apa itu berpikir komputasional. Setelah dilakukan kegiatan ini, pemahaman peserta tentang materi yang disampaikan dimana dari hasil kuisioner yang disebarkan kepada peserta sebanyak 71 % menganggap dengan adanya kegiatan ini dapat membantu mereka untuk menyelesaian permasalah dengan berfikir komputasi.