This Author published in this journals
All Journal Jurnal Salamata
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peningkatan Kinerja Kelompok Usaha Pengolahan Perikanan Melalui Diversifikasi Olahan Ikan di Kecamatan Tanjungsari Kabupaten Gunungkidul Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta Ani Leilani; Asia Asia; Jelita Limantara
Jurnal Salamata Vol 3, No 2 (2021): Desember
Publisher : Politeknik Kelautan dan Perikanan Bone

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (200.869 KB) | DOI: 10.15578/salamata.v3i2.11266

Abstract

Peningkatan kinerja kelompok dipengaruhi bagaimana kelompok tersebut mengembangkan kemampuannya sehingga tujuan bersama dapat dicapai. Kecamatan Tanjungsari memiliki segmen pengolahan hasil perikanan yang berpotensi paling tinggi untuk dikembangkan, baik sumber daya manusia (minat dan pengalaman) dan sumber daya alam (produksi perikanan tangkap). Penelitian ini untuk mengetahui permasalahan sebagai berikut: (1) Bagaimana peningkatan kinerja kelompok usaha pengolahan ikan di Kecamatan Tanjungsari, dan (2) Bagaimana pengetahuan sikap dan keteranpilan kelompok melalui demonstrasi cara pada usaha pengolahan ikan di Kecamatan Tanjungsari. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peningkatan kinerja kelompok usaha pengolahan ikan di kecamatan Tanjungsari dan meningkatkan pengetahuan sikap dan keterampilan kelompok melalui demonstrasi cara pengolahan ikan. Penelitian ini dilakukan selama tiga bulan, dari awal Maret sampai pertengahan Mei 2020. Analisis data dilakukan menggunakan skor skala Likert. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) melalui pertemuan kelompok peningkatan kinerja kelompok meningkat, rata-rata sasaran memiliki peningkatan dari kategori cukup menjadi baik ditandai dengan meningkatnya beberapa indicator fungsi kelompok; (2) demonstrasi cara pengolahan ikan, aspek pengetahuan, sikap dan keterampilan meningkat ditandai dengan hasil evaluasi yang mengalami peningkatan dan dapat diterapkan pada kegiatan kelompok; melalui pendampingan secara rutin dan pemberian stimulan yang bersifat positif secara terus menerus, maka terjadi peningkatan pada semua aspek (pengetahuan, sikap dan keterampilan). Pada proses adopsi rata-rata sasaran berubah dari tahap sadar, minat, menilai sampai mencoba.