Stevi Gretlin Madi
Universitas Nusa Cendana

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Komunikasi Persuasif Ketua RT Dalam Mengatasi Hubungan Disharmonisasi Warga : (Studi Kasus di RT028, Kelurahan Fatululi, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang) Stevi Gretlin Madi; Lukas Lebi Daga; I Gusti Ayu Rina Pietriani
Deliberatio: Jurnal Mahasiswa Komunikasi Vol 2 No 1 (2022): April 2022
Publisher : Prodi Ilmu Komunikasi FISIP Undana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (198.038 KB)

Abstract

Dalam hubungan disharmonisasi yang terjadi di RT028, sebagai aparat pemerintah yang paling terdekat dengan warga, menjadi kewajiban setiap Ketua RT untuk mengkoordinir warganya agar lebih bijak menghadapi permasalahan sosial yang sering muncul, maka Ketua RT harus mampu mempersuasi warganya supaya melakukan atau tidak melakukan sesuatu, agar terhindar dari konflik yang dapat menciptakan hubungan disharmonisasi antara warga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah komunikasi persuasif yang dilakukan Ketua RT dan apa sajakah yang menjadi kendala dalam komunikasi persuasif yang dilakukan Ketua RT dalam mengatasi hubungan disharmonisasi warganya. Dalam penelitian ini menggunakan paradigma konstuktivisme dengan jenis penelitian kualitatif dan metode penelitian adalah studi kasus serta menggunakan teori perubahan sikap. Teori ini menjelaskan bagaimana sikap seseorang dapat terbentuk, dapat berubah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Komunikasi persuasif ketua RT dalam mengatasi hubungan disharmonisasi warga yakni dengan melakukan kompromi dan mediasi. Karakteristik yang dimiliki ketua RT sebagai persuader adalah otoritas dan kredibilitas. Teknik komunikasi persuasif yang digunakan oleh ketua RT028 dalam menyampaikan pesan yakni teknik integrasi, teknik ganjaran dan teknik tataan (icing). Hasil atau pencapaian ketua RT setelah melakukan kompromi dan mediasi adalah adanya perubahan pada diri warga baik itu aspek kognitif, aspek afektif, dan aspek konatif. (2) Kendala komunikasi persuasif ketua RT dalam mengatasi hubungan disharmonisasi warga adalah menghadapi pikiran dan perasaan warga yang berbeda, tujuan warga yang berbeda, dan kurangnya keterbukaan.