Nuris Firdiana Safitri
Universitas Mataram

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Efektivitas Penerapan Teknik Ecoprint Untuk Mengembangkan Kreativitas Anak Usia 5-6 Tahun Nuris Firdiana Safitri; Baik Nilawati Astini; Ni Luh Putu Nina Sriwarthini; Ika Rachmayani
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 8 No. 1 (2023): Februari
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v8i1.1181

Abstract

Motivasi penelitian ini adalah rendahnya kreativitas anak usia 5-6 tahun di TK Al-Fatih Kecamatan Bolo. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan teknik ecoprint dalam mengembangkan kreatifitas anak usia 5-6 tahun. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana  penerapan teknik ecoprint dalam mengembangkan kreativitas anak usia 5-6 tahun di TK Al-fatih Kecamatan Bolo. Jenis penelitian ini menggunakan deskripsi kuantitatif eksperimen. Populasi penelitian ini adalah seluruh anak kelompok B TK Al-Fatih yang berjumlah 12 orang anak dengan sampel yang dipakai sebanyak 6 anak. Proses pengumpulan data menggunakan metode observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan selama 6 perlakuan, hasil penelitian efektivitas penerapan teknik ecoprint untuk mengembangkan kreativitas anak usia 5-6 tahun di TK Al-Fatih memperoleh nilai rata-rata pre-test yaitu 20,5 dan mengalami peningkatan pada rata-rata post-test dengan nilai 37,66, rata-rata keseluruhan perkembangan kreativitas anak-anak 205. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan rumus uji t dengan metode pree-test dan post-test  yang taraf kesalahan ditetapkan sebesar 5%. Hasil uji t mendapat nilai =2,694 dengan >  sebesar 2,694 > 2,571 signifikan,  sehingga Ha diterima dan Ho ditolak, maka disimpulkan bahwa teknik ecoprint efektif untuk mengembangkan kreativitas anak usia 5-6 Tahun Di TK Al-Fatih Kecamatan Bolo tahun 2022.