Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Aplikasi Reservasi Layanan Rumah Sakit Berbasis Android Menggunakan Metode Spiral Gabriel Tamboto; Quido C. Kainde; Vivi P. Rantung
Jurnal Indonesia Sosial Teknologi Vol. 4 No. 5 (2023): Jurnal Indonesia Sosial Teknologi
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59141/jist.v4i5.616

Abstract

Pemberian pelayanan kesehatan dengan baik dan bida diakses oleh seluruh masyarakat membuat penyedia layanan kesehatan dituntut untuk menyediakan layanan yang cepat dan sesuai bagi setiap pasiennya. Salah satu permasalahan yang sering dijumpai pada Rumah Sakit di Minahasa Utara yaitu kualitas pelayanan antrian pasien, salah satunya di Rumah Sakit Hermana Lembean. Oleh sebab itu, peneliti ingin mengembangkan sebuah aplikasi reservasi yang bertujuan untuk mengatasi permasalahan administratif tersebut. Dengan demikian, pasien dapat melakukan reservasi terhadap dokter dan klinik sesuai dengan kebutuhannya, serta menyesuaikan jadwal dari dokter terkait. Aplikasi yang dikembangkan dalam hal ini merupakan sebuah aplikasi yang berbais Android, dengan fitur GPS. Penelitian ini termasuk ke dalam penelitian implementatif, dengan data primer yang diperoleh dari hasil wawancara dan observasi. Kemudian, metode pengembangan aplikasi yang digunakan yaitu metode pengembangan spiral, dengan lingkungan pengembangan penelitian yang terdiri atas perangkat lunak dan perangkat keras. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa aplikasi Hospital Reservation berguna untuk mempermudah setiap pihak yang berhubungan dengan aktivitas reservasi, selain itu aplikasi ini juga menggunakan kaidah antrian first ini first out (FIFO), serta dikembangkan untuk platform Android.