Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

KETERAMPILAN BERKOMUNIKASI ANTAR BUDAYA PADA PESERTA DALAM PROGRAM PERTUKARAN PEMUDA INTERNASIONAL Stefanie, Stefanie; Harijono, Kartika Aryani
WACANA, Jurnal Ilmiah Ilmu Komunikasi Vol 15, No 1 (2016)
Publisher : Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (357.315 KB)

Abstract

Program pertukaran pemuda menjadi salah satu program regular yang diselenggarakan oleh beberapa negara maju dan berkembang seperti Amerika, Kanada, Korea, Jepang, New Zealand, maupun organisasi yang beranggotakan berbagai negara seperti ASEAN. Program di bidang pendidikan dan budaya ini dijalin dengan tujuan untuk mempererat ikatan persahabatan dan menciptakan mutual understanding antar negara melalui para generasi muda.Saat para remaja ini terpilih dalam program pertukaran pelajar internasional, keterampilan komunikasi antar budaya merupakan satu hal yang penting untuk mereka miliki. Interaksi mereka tidak hanya terbatas pada satu atau dua budaya saja, namun budaya yang lebih heterogen sehingga banyak hal-hal yang mungkin tidak mereka prediksi sebelumnya.Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana keterampilan komunikasi antar budaya para peserta program pertukaran pemuda dalam ruang lingkup internasional. Dengan adanya penelitian ini diharapkan mampu memberikan kontribusi bagi masyarakat pada umumnya di era Masyarakat Ekonomi ASEAN, khususnya dalam keterampilan berkomunikasi di kehidupan sosial dan budaya sehari-hari.Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif dengan metode studi kasus. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam pada dua informan yang ditunjang dengan studi dokumen.Hasil penelitian ini merupakan cerminan realita kehidupan antar budaya yang seringkali kita temui. Ada banyak kendala yang ditemui dalam berkomunikasi antar budaya seperti perbedaan bahasa yang dimiliki oleh masing-masing pelaku komunikasi, cara pandang, kebiasaan, serta penggunaan komunikasi non verbal. Disamping itu, penelitian ini pun melihat pada konteks yang lebih luas di mana ketika para remaja tersebut bukan berada di negara asalnya, mereka mengalami culture shock, tantangan untuk beradaptasi dengan lingkungan yang relatif baru dan masih asing, dengan misi yang diemban oleh para peserta tersebut dalam program pertukaran pemuda yang diikutinya.
ANALISIS YURIDIS TERHADAP PENERAPAN PRINSIP INDEMNITY DAN INSURABLE INTEREST PADA ASURANSI KEBAKARAN DI PT. ASURANSI TOKIO MARINE Zulkifli, Suhaila; Stefanie, Stefanie; Philip, Margareth Christiana; Purba, Josua Hasiholan
Legal Standing : Jurnal Ilmu Hukum Vol 6, No 1 (2022): Maret
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/ls.v6i1.5040

Abstract

Fire Insurance protects against the danger of property loss or damage. Parties with an interest in the insured object accept the risk of loss. Indemnity (or the principle of loss) plays a role in ensuring equitable compensation. Subrogation will apply against the insured to ensure that the insurance policy runs properly and without loss between the insurer and the insured. The goal of this study is to discuss and explain the Indemnity Principles and Insurable Interest in relation with Fire Insurance. The descriptive qualitative method was employed in the research. Primary and secondary sources of data were gathered. Data analysis techniques included data collection, data reduction, data presentation, and data verification. The study's findings show that PT. Tokio Marine merely recovers the insured's financial condition to its pre-incident state. PT. Tokio Marine will not face risk adjustments as a result of an occurrence because the company only accepts risks that are uncertain and occur suddenly. Subrogation does not occur when the insurer pays the insured a balanced loss (indemnity principle). However, if the insurance covers only a portion of the loss, the subrogation principle applies.
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, LOYALITAS DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT PANCA DUTA UTAMA Ernanda, Yovie; Vanessa, Vanessa; Stefanie, Stefanie; Alfa, Christine; Nainggolan, Edisah Putra
IJMA (Indonesian Journal of Management and Accounting) Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Alma Ata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21927/ijma.2024.5(2).893-900

Abstract

Penelitian ini bermaksud untuk melakukan pengujian dan menganalisa pengaruh dari gaya kepemimpinan, loyalitas serta motivasi dan dampak pada kinerja di perusahaan. Dengan memiliki gaya kepemimpinan yang baik, perusahaan bisa membuat karyawan terinspirasi sehingga mereka dapat terdelegasi mengerjakan tugas secara efektif serta mampu maju, berkembang secara bersama-sama, memberikan feedback terhadap prosedur perusahaan. Loyalitas adalah dedikasi, kepercayaan, dan komitmen yang ditunjukkan oleh karyawan kepada perusahaan yang bertanggung jawab atas pekerjaannya. Karena kurangnya loyalitas di antara para pekerja, mereka tidak bertanggung jawab untuk menyelesaikan tugas-tugas perusahaan. Motivasi adalah kemampuan untuk menggerakkan individu atau kelompok untuk bertindak guna mencapai tujuan. Untuk memastikan bahwa para pekerja terlibat dan merasa nyaman di tempat kerja, organisasi harus mempertimbangkan kualitasnya saat melakukan tugas-tugasnya. Delapan puluh responden menjadi sampel dalam penelitian kuantitatif ini. Sampling jenuh digunakan dalam pengolahan data regresi linier berganda. Penelitian ini menyimpulkan bahwa motivasi, loyalitas, dan gaya kepemimpinan secara signifikan dan positif mempengaruhi kinerja. Kinerja dipengaruhi secara simultan oleh motivasi, loyalitas, dan gaya kepemimpinan.