Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Kompetensi Dan Penempatan Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Dan Kinerja Pegawai BPKAD Provinsi Riau Utami Permatasari; Harlen Harlen; Machasin Machasin
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research (Special Issue)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i2.1375

Abstract

Setiap instansi seringkali dihadapkan dengan masalah mengenai kinerja pegawainya. Setiap pimpinan di dalam instansi akan selalu berupaya agar setiap kegiatan yang dilaksanakan mencapai hasil yang maksimal dan dilakukan secara efektif dan efisien. Agar tercapai tingkat efektivitas dan efisiensi yang di inginkan, maka di dalam instansi tersebut harus memiliki sistem kerja yang baik atau memiliki kinerja yang baik. Oleh karena itu, keberhasilan organisasi sangat bergantung kepada baik atau buruknya kinerja dari organisasi tersebut. Dimana kinerja dari suatu organisasi tergantung dari kinerja para pegawainya yang merupakan motor bagi berjalannya sebuah organisasi. Penelitian ini dilakukan pada Kantor Badan Pengelola Keuangan Dan Aset Daerah Provinsi Riau. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai BPKAD Provinsi Riau sebanyak 141 pegawai. peneliti menggunakan sampel jenuh. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan analisa SEM (Structural Equation Modeling). Hasil penelitian menunjukanan kompetensi berpengaruh terhadap kepuasan kerja. penempatan kerja berpengaruh terhadap kepuasan kerja. kepuasan kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawai. kompetensi berpengaruh terhadap kinerja pegawai yang dimediasi kepuasan kerja dan penempatan kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawai yang dimediasi kepuasan kerja.