Anggun Dewi Utami
Universitas Teknokrat Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENERAPAN SISTEM INFORMASI PRAKTIK KERJA LAPANGAN BERBASIS WEBSITE DI SMK YADIKA PAGELARAN Linda Fatmawati; Adhie Thyo Priandika; Ade Dwi Putra; Edvan Agus Pratama; Anggun Dewi Utami
Jurnal Ilmiah Infrastruktur Teknologi Informasi Vol 3, No 1 (2022): JUNI 2022
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jiiti.v3i1.2326

Abstract

Praktik kerja lapangan (PKL) merupakan sebuah program yang wajib diikuti oleh siswa SMK Yadika Pagelaran yang berguna untuk melatih siswa agar mampu beradaptasi dan memberikan pengalaman di dunia kerja. Namun dalam pengelolaannya, SMK Yadika Pagelaran masih menggunakan cara manual dalam beberapa prosesnya seperti pencatatan jurnal kegiatan harian siswa, pengumpulan laporan PKL dan pengolahan transkrip nilai siswa. Pada penelitian ini akan dibangun sistem praktik kerja lapangan berbasis website menggunakan metode perancangan waterfall yang berguna untuk memudahkan pengelolaan data dalam pelaksanaan PKL di SMK Yadika Pagelaran. Penelitian ini dirancang menggunakan perancangan sistem UML dan pengujian sistem menggunakan black box testing. Hasil yang dicapai dari penelitian ini adalah sebuah sebuah sistem praktik kerja lapangan berbasis website untuk pengelolaan pelaksanaan PKL yang digunakan oleh admin PKL, siswa, pembimbing sekolah dan pembimbing perusahaan. Pengujian pada penelitian sistem ini menghasilkan presentase sebesar 100% sehingga sistem dikatakan sangat layak untuk digunakan. Dengan adanya sistem ini diharapkan dapat membantu semua pihak terkait dalam proses pelaksanaan praktik kerja lapangan di SMK Yadika Pagelaran.