Claim Missing Document
Check
Articles

Found 11 Documents
Search

HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU RUMAH TANGGA DENGAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) PADA TATANAN RUMAH TANGGA DI RW 06 KELURAHAN CISEREUH KECAMATAN REGOL fahmi fuadah; Tri Ardayani; Belasinta Marlina Melo
JURNAL KESEHATAN KARTIKA Vol. 17 No. 1 (2022): Jurnal Kesehatan Kartika
Publisher : LPPM Stikes Jenderal Achmad Yani Cimahi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sehat merupakan hak setiap individu untuk melangsungkan kehidupannya. Sehat sendiri perlu didasari oleh suatu perilaku, yaitu hidup bersih dan sehat. Upaya untuk meningkatkan kesehatan salah satunya melalui program perilaku hidup bersih dan sehat. Perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) adalah semua perilaku kesehatan yang dilakukan karena kesadaran pribadi, sehingga keluarga dan seluruh anggotanya mampu menolong diri sendiri pada bidang kesehatan serta memiliki peran aktif dalam aktivitas masyarakat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan pengetahuan dan sikap ibu rumah tangga dengan perilaku hidup bersih dan sehat pada tatanan rumah tangga di RW 06 Kelurahan Ciseureh Kecamatan Regol. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah survey analitik dengan rancangan Cross Sectional, diperoleh 80 ibu rumah tangga yang menjadi responden yang diambil dengan cara Random Sampling di RW 06 Kelurahan Cisereuh. Pengambilan data menggunakan kuesioner dengan hasil menggunakan distribusi frekuensi dan uji statistik Spearman Rank. Hasil analisis bivariat menunjukan adanya hubungan pengetahuan dan perilaku hidup bersih dan sehat ibu dengan nilai p-value 0,044 dan adanya hubungan sikap dan perilaku hidup bersih dan sehat itu dengan nilai p-value 0,038.