Dilla Gusti Elfira
Universitas Islam Negeri Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Peranan Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Disiplin Kerja Guru di SMK IT Cahaya Peradaban Kabupaten 50 Kota Dilla Gusti Elfira; Zulfani Sesmiarani; Aisyah Syafitri; Dina Sri Mulyani; Riko Anas
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 2 (2023): Agustus 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengambarkan bagaimana peran kepala sekolah dalam meningkatkan disiplin kerja guru di SMK IT Cahaya Peradaban Kabupaten 50 Kota. Latar belakang penelitian ini di latar belakangi oleh disiplin kerja guru masih relatif rendah hal ini terlihat banyak pekerjaan yang menumpuh di kelas, tidak datang tepat waktu, sering meninggalkan peserta didik didalam kelas saat proses pembelajaran berlangsung. Wawancara dengan beberapa orang guru banyak yang beranggapan beban kerja terlalu tinggi, sehingga banyak pekerjaan yang menumpuk dan mengerjakan mana yang paling prioritas terlebih dahulu, banyaknya tugas sehingga hilang kreatifitas cenderung lemah, saat ini guru berasumsi pekerjaan sebagai beban kerja bukan tanggungjawab yang harus dikerjakan. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dalam penelitian ini penulis memperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa peran kepala sekolah dalam meningkatkan kepuasan kerja guru yaitu: 1). Kepala sekolah sebagai Educator, 2). Kepala sekolah sebagai Manajer, 3). Kepala sekolah sebagai Supervisor, 4). Kepala sekolah sebagai Leader.
Strategi Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Prestasi Kerja Guru di MTsN 6 Kabupaten Lima Puluh Kota Riko Anas; Zulfani Sesmiarni; Aisyah Syafitri; Indra Devi; Dilla Gusti Elfira
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 2 (2023): Agustus 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengambarkan bagaimana Strategi Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Prestasi Kerja Guru Di MTSN 6 Kabupaten Lima Puluh Kota. Latar belakang penelitian ini di latar belakangi oleh di MTSN 6 Kabupaten Lima Puluh Kota, ada beberapa masalah berkenan dengan peningkatan prestasi guru diantaranya guru sering datang terlambat dikelas, kurangnya kemauan dan kemampuan guru dalam mengembangkan bahan pelajaran dan penggunaan metode serta media pembelajaran yang bervariasi, kurangnya kreatifitas guru dalam menyajikan bahan pelajaran, sehingga dari tahun ke tahun buku sumber belajar dan kegiatan pembelajaran tidak mengalami peningkatan. Kondisi yang ada pada Guru di MTSN 6 Kabupaten Lima Puluh Kota, masih lemah terhadap pengembangan sumberdaya manusia yang ada pada siswa. Sehingga siswa lulusan di MTSN 6 Kabupaten Lima Puluh Kota memiliki keilmuan dan keterampilan yang harus lebih ditingkatkan lagi dalam pencapaian target kurikulum. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dalam penelitian ini penulis memperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Strategi yang dapat dilakukan oleh kepala sekolah dalam peningkatan prestasi guru berkaitan dengan perannya sebagai pemimpin pendidikan di sekolah, yaitu: (1) memaksimalkan fokus pada peningkatan kompetensi guru, (2) mengalokasikan anggaran yang cukup untuk peningkatan prestasi kerja guru, (3) memberikan saran dan bimbingan yang profesional kepada guru dalam peningkatan prestasi kerja guru, (4) menciptakan budaya organisasi sekolah yang kondusif; (5) menciptakan pembaruan dan keunggulan, dan (6) memberikan reward (penghargaan) bagi guru yang berhasil atau berprestasi dengan baik.