Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN DATA SANTRI DAN DONASI PADA SURAU TAHFIDZ FIRDAUS BERBASIS WEB Wizra Aulia; Febby Kesumaningtyas; Reti Handayani; Salsabila Syahrinanda
Jurnal Sains dan Teknologi: Jurnal Keilmuan dan Aplikasi Teknologi Industri Vol 23, No 1 (2023): JURNAL SAINS DAN TEKNOLOGI
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Industri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36275/stsp.v23i1.592

Abstract

Surau Tahfidz Firdaus memiliki banyak santri. Pengelolaan data santri dan perkembangan pembelajaran santri di Surau Tahfidz Firdaus belum optimal karena pencatatan masih pada buku yang menyebabkan sulitnya pengolahan data santri dan perkembangan santri. Perancangan Sistem Informasi Pengelolaan data santri pada Surau Tahfidz Firdaus bertujuan untuk membangun sebuah web yang diharapkan dapat menunjang dalam pengelolaan data santri dan perkembangan santri serta untuk mempermudahan  percarian data dan mempercepatan pembuatan laporan hasil belajar santri. Aplikasi dibuat berbasis webbase sehingga nantinya dapat mempermudah  mengetahui perkembangan santri. Untuk membangun aplikasi, metode yang digunakan yaitu metode SDLC dengan tahapan  identifikasi masalah, Analisa Masalah, Mempelajari Literatur, Pengumpulan Data, membuat sistem dan terakhir implementasi sitem. Dari hasil uji coba yang telah dilakukan menunjukan sistem yang dibuat memudahkan bagian tata usaha untuk mengelola data santri dan memudahkan guru untuk membuat laporanperkembangan santri serta memudahkan orang tua untuk melihat perkembangan hasil belajar santri.
Pendataan dan Penjadwalan Sidang Tersangka pada Kejaksaan Negeri Bukittinggi Berbasis Web Dona Kurnia; Mira Susanti; Reti Handayani
Jurnal Pustaka Robot Sister (Jurnal Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Sistem Terdistribusi) Vol 2 No 2 (2024): Jurnal Pustaka Robot Sister (Pusat Akses Kajian Robotika, Sistem Tertanam, dan Si
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55382/jurnalpustakarobotsister.v2i2.771

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem pendataan dan penjadwalan sidang tersangka berbasis web di Kejaksaan Negeri Bukittinggi. Sistem ini dirancang untuk meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam proses administrasi serta mempermudah akses informasi bagi pihak-pihak terkait. Metodologi pengembangan perangkat lunak yang digunakan adalah model waterfall, yang meliputi tahapan analisis, desain, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan mampu mengurangi kesalahan data, mempercepat proses penjadwalan, dan meningkatkan transparansi informasi. Diharapkan, implementasi sistem ini dapat memberikan kontribusi positif terhadap kinerja Kejaksaan Negeri Bukittinggi dalam mengelola pendataan dan penjadwalan sidang tersangka.