Miftakul Fira Maulidia
Universitas Indonesia

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal manajemen informasi kesehatan

Analisis Korelasi Jumlah Ibu Bersalin ditolong Tenaga Kesehatan terhadap Penurunan Angka Kematian Ibu di Kabupaten Bogor Tahun 2003 -2021 Miftakul Fira Maulidia; Lukman Perdana; Syarifah Khodijah; Sri Jumiati; Kemal Nazzaaruddin Siregar
Jurnal Manajemen Informasi Kesehatan (Health Information Management) Vol. 8 No. 1 (2023): Vol 8 No 1 (2023)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Sapta Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51851/jmis.v8i1.384

Abstract

Angka Kematian Ibu (AKI) menjadi perhatian utama di seluruh dunia. Pada tahun 2020, diperkirakan terdapat 287.000 kematian wanita selama mengandung atau melahirkan di seluruh dunia (WHO, 2020). Salah satu cara untuk mengurangi angka kematian ibu adalah dengan memastikan bahwa ibu hamil mendapatkan akses pelayanan kesehatan yang memadai dan berkualitas. Studi ini bertujuan untuk mengetahui korelasi antara jumlah ibu bersalin yang ditolong oleh tenaga kesehatan dengan penurunan angka kematian ibu. Jenis penelitian ini adalah analitik dengan pendekatan kuantitatif menggunakan dataset dari profil kesehatan Kabupaten Bogor tahun 2003 sampai dengan 2021. Hasil analisis data tahun 2003-2021 dengan menggunakan SPSS menunjukan hubungan yang negatif, dengan nilai 0,57. Dimana semakin banyak persalinan yang ditolong oleh tenaga kesehatan maka semakin sedikit jumlah kematian ibu. Diperlukan analisis lebih lanjut dengan menggunakan data cakupan pelayanan kesehatan ibu seperti persalinan di fasilitas pelayanan kesehatan, penangan komplikasi kebidanan, cakupan Antenatal Care (ANC) dan program pemberian tablet tambah darah untuk meningkatkan keakuratan hasil penelitian serta melihat hubungan yang lebih kuat antara pelayanan kesehatan ibu terhadap penurunan jumlah kematian ibu.