Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

Pengaruh Pijat Oksitosin Menggunakan Minyak Lavender Terhadap Kecukupan ASI Pada Ibu Menyusui di Wilayah Kerja Puskesmas Bintang Ara Dewi, Mia Novita; Rahmawati, Dwi; Ulfa, Ika Mardiatul
Jurnal Rumpun Ilmu Kesehatan Vol. 4 No. 1 (2024): Maret: Jurnal Rumpun Ilmu Kesehatan
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jrik.v4i1.2867

Abstract

Exclusive breastfeeding coverage at Bintang Ara Health Center in 2019 reached 69%, while in 2020 exclusive breastfeeding coverage was 61% and in 2021 exclusive breastfeeding coverage was 57.83%. This is still far from the target of 80%. This problem can be overcome by giving a complementary therapy, namely through oxytocin massage. The purpose of the study was to determine the effect of oxytocin massage using lavender oil on the adequacy of breast milk in breastfeeding mothers in the Bintang Ara Health Center Work Area. The research method uses a type of research that is Quasy Experimental Pre test- Posttest Control Group Design. With a case sample of 8 people and a control sample of 8 people. Statistical tests using the Wilcoxon test. The results of the study that before the intervention of oxytocin massage using lavender oil, the adequacy of breast milk was less and increased after the intervention. Wilcoxon test results obtained p-value less than α which is 0.008<0.005.
Pengaruh Pendidikan Kesehatan tentang Kesehatan Reproduksi Terhadap Pengetahuan Lansia Ulfa, Ika Mardiatul; Sari, Anggrita; Permatasari, Niken; Sari, Mayang Puspita Candrani
Indonesian Journal of Innovation Multidisipliner Research Vol. 1 No. 4 (2023)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69693/ijim.v1i4.163

Abstract

Perkembangan dan pertumbuhan manusia akan terhenti, sehingga berikutnya akan terjadi banyak perubahan pada fungsi tubuh manusia. Perubahan tersebut paling banyak terjadi pada wanita karena proses menua terjadi pada fase menopause. Menopause merupakan  masa  berhentinya  menstruasi  yang  terjadi  pada  perempuan  dengan rentang usia 48-55 tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan lansia tentang kesehatan reproduksi setelah diberikan pendidikan kesehatan. Jenis penelitian menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan crossectional. Sampel pada penelitian ini berjumlah 30 orang yang diambil secara accidental sampling. Hasil uji hipotesis  pada variabel  pengetahuan  didapatkan  hasil  bahwa  ada pengaruh  Pendidikan  Kesehatan  Reproduksi  dengan  p-value 0,000 terhadap pengetahuan lansia di Posyandu Kemuning.  Pada  penelitian  ini  media  yang  digunakan  untuk meningkatkan  pengetahuan  dan  pembentukan  sikap  adalah  buku  saku.  Media  buku  saku  dapat  digunakan  untuk konseling atau penyuluhan kepada responden guna meningkatkan pengetahuan dan sikap kepada perempuan pralansia.
Penanganan Stunting Dengan Program Kantong Stunting Oleh Kader Di Puskesmas Sungai Jingah Noor Anisa, Fadhiyah; Suhartati, Susanti; Yunita, Laurensia; Ulfa, Ika Mardiatul; Hidayat, Ahmad
Majalah Cendekia Mengabdi Vol 1 No 1 (2023): Majalah Cendekia Mengabdi
Publisher : CV. Wadah Publikasi Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (559.879 KB) | DOI: 10.63004/mcm.v1i1.106

Abstract

Pendahuluan. Stunting adalah tidak tercukupinya kebutuhan gizi anak akibat infeksi yang terus-menerus selama 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) anak, dikatakan stunting apabila tinggi seorang anak tidak sama dengan tinggi standar anak pada populasi normal di usia dan jenis kelamin yang sama. Pencegahan stunting menjadi tanggung jawab bersama. Kader posyandu sebagai perwakilan masyarakat memiliki peran yang besar demi terlaksananya intervensi yang efektif untuk menurunkan angka stunting balita. Rendahnya kemampuan kader dan kurangnya pemberdayaan menjadi penyebab berkurangnya fungsi Posyandu, sehingga minat masyarakat menjadi lebih rendah untuk menggunakan Posyandu sebagai pelayanan Kesehatan.Tujuan. Tujuan dari kegiatan ini adalah melakukan penanganan stunting di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Jingah Banjarmasin menggunakan program kantong stunting.Metode. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat berupa monitoring stunting untuk dapat dilaksanakan sebagai program penanganan stunting di Wilayah Kerja Puskesmas Sungai Jingah. Sasaran dalam PkM ini adalah kader kesehatan Posyandu.Hasil. Hasil dari kegiatan ini adalah kader memberikan respon yang cukup baik dan saling melakukan diskusi, hal apa saja yang dapat membantu sehingga program ini dapat  dilaksanakan dengan baik benar, serta dapat menjalankan program monitoring stunting.Simpulan. Program kantong stunting yang dilaksanakan oleh kader dapat memberikan  kontribusi sebagai salah satu upaya penanganan stunting yang terjadi di wilayah kerja puskesmas Sungai Jingah.
PENGARUH PROSEDUR OPERASI SC ELEKTIF DAN SC CITO TERHADAP KEJADIAN INFEKSI LUKA OPERASI DI RSUD BALANGAN Febrianawati, Nita; Rahmawati , Dwi; Ulfa, Ika Mardiatul
Jurnal Anestesi Vol. 2 No. 1 (2024): Januari : Jurnal Anestesi
Publisher : Stikes Kesdam IV/Diponegoro Semarang, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59680/anestesi.v2i1.775

Abstract

One indicator of patient safety related to medical treatment is surgical wound infection which can be caused by the SC method of delivery.The incidence of SC in Balangan Regency is in 9th place out of 13 districts. From early January to November 2022, the incidence of CS at Balangan Hospital reached 315 out of 487 deliveries, with an incidence of post-SC wound infections of 33 or 10.47%. Research objective is to know the effect of elective SC and cito SC surgery procedures on the incidence of surgical wound infections in Balangan Hospital. This research method uses a case control study with a retrospective approach. The sample in this study were 35 post SC mothers. Analysis of the data used is the fisher's exact test. The results are there were 24 respondents (68.6%) doing Elective SC and 11 respondents (31.4%) doing CITO SC. The ILO incident was 4 respondents out of 35 SC respondents. The results of the Fisher's exact statistical test showed that the p-value was 0.082. Concluded that there is no relationship between the SC method and the incidence of ILO in post SC mothers and there may be other factors that influence it so that it is hoped that other researchers can explore more factors that can influence ILO in post SC.
Gambaran Pengetahuan Remaja tentang Program Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja (PKPR) di MAN 1 Amuntai Fahriah, Ulvi; Iswandari, Novita Dewi; Ulfa, Ika Mardiatul
Health Research Journal of Indonesia Vol 1 No 6 (2023): Health Research Journal of Indonesia
Publisher : CV. Wadah Publikasi Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63004/hrji.v1i6.220

Abstract

Pendahuluan: PKPR adalah program Pemerintah untuk melayani kesehatan remaja melalui Fasilitas Layanan Kesehatan dan Sekolah. Puskesmas Sungai Malang merupakan Puskesmas yang melaksanakan PKPR dan membina beberapa sekolah yang ada di Wilayah Amuntai salah satunya adalah MAN 1 Amuntai. Tetapi permasalahan yang terjadi adalah kegiatan hanya dilakukan satu kali  dalam satu tahun sehingga siswa merasa kurang terhadap pelayanan yang dilakukan. Tujuan: Mengetahui gambaran pengetahuan remaja tentang Program Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja (PKPR) Di MAN 1 Amuntai. Metode: Metode menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan rancangan penelitian adalah cross sectional dengan jumlah sampel sebanyak 50 remaja. Hasil: Hasil pengetahuan responden melalui kuesioner yang dibagikan didapatkan hasil bahwa tingkat pengetahuan responden sebagian besar adalah cukup dengan jumlah 28 orang atau 56%, pengetahuan baik terdapat 12 orang (24%) dan pengetahuan kurang terdapat 10 orang (20%). Kesimpulan: Sebagian besar pengetahuan remaja tentang program PKPR adalah cukup, hal tersebut kemungkinan diakibatkan kurangnya waktu dalam pelaksanaan pelayanan PKPR, sehingga diharapkan pihak sekolah dan Puskesmas dapat lebih sering memberikan informasi dan edukasi sesuai dengan program PKPR pada remaja.
Pengetahuan Ibu Hamil tentang Cara Pemenuhan Nutrisi Selama Hamil untuk Mencegah Stunting Pada Bayi di Puskesmas Perawatan Satui Aulia, Selly Morsa Khansa; Meldawati; Ulfa, Ika Mardiatul
Health Research Journal of Indonesia Vol 2 No 1 (2023): Health Research Journal of Indonesia
Publisher : CV. Wadah Publikasi Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63004/hrji.v2i1.288

Abstract

Pendahuluan: Menurut The Global Nutrition Report (2020) Indonesia peringkat ke 4 di asia tenggara memiliki masalah stunting. Berdasarkan Survei Status Gizi Balita Indonesia (SSGBI)  tahun 2021, angka Stunting nasional sebesar sebesar 24,4%. Sedangkan proporsi balita Stunting tahun 2021 Kalsel masih melebihi angka nasional, yaitu sebesar 30%. Salah satu faktor terjadinya peningkatan angka kejadian Stunting adalah pengaruh dari pemenuhan nutrisi pada saat kehamilan. Tujuan: Mengetahui pengetahuan ibu hamil tentang cara pemenuhan nutri selama kehamilan. Metode: Rancangan penelian yg di gunakan adalah cross section. Dalam penelitian ini sampel yang akan diambil adalah sampel minimal yaitu sebesar 30 responden. Sedangkan pengambilan sampel yang digunakan Accidental Sampling. Analisa data yang digunakan uji univariat. Hasil: Pendidikan Responden paling banyak pada kategori pendidikan tinggi (SMA-PT) sebanyak 17 Orang atau 56,6 %. Umur responden yang paling banyak yaitu berada pada rentang usia ≥21 tahun- 35 tahun sebanyak 20 orang (66,7%) yang dimana merupakan masa dewasa awal. Ditinjau dari tingkat pendapatan mayoritas responden ibu hamil di Puskesmas Perawatan satui mempunyai pendapatan tinggi yaitu sebesar 63,3%. Yang di hitung dari UMR kabupaten Tanah Bumbu. Kesimpulan: Hasil dari penelitian sebagian besar diperoleh responden yang memiliki pengetahuan baik tentang pemenuhan nutrisi saat hamil sebanyak 13 orang (43,3 %).
Pengaruh Pengetahuan Dan Dukungan Suami Terhadap Pemeriksaan IVA Pada Wanita Usia Subur (WUS) Di Puskesmas Pulau Kupang Kecamatan Bataguh, Kabupaten Kapuas Tahun 2022 Patimah, Siti; Meldawati; Ulfa, Ika Mardiatul
Health Research Journal of Indonesia Vol 2 No 1 (2023): Health Research Journal of Indonesia
Publisher : CV. Wadah Publikasi Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63004/hrji.v2i1.290

Abstract

Pendahuluan: Menurut Global Bunder Cancer (GLOBOCAN) pada tahun 2020, angka kejadian kanker serviks di Indonesia mencapai 36.333 (17,2%) kasus dengan angka kematian mencapai 21.003 (9,0%) serta masih menjadi urutan tertinggi angka ketiga. Salah satu penyebab tingginya kejadian kanker serviks adalah rendahnya deteksi dini. Pencegahan kanker serviks dapat dilakukan melalui pemeriksaan IVA. Tujuan: Untuk mengetahui Pengaruh Pengetahuan dan Dukungan Suami Terhadap Pemeriksaan IVA pada WUS di Puskesmas Pulau Kupang, Kecamatan Bataguh, Kabupaten Kapuas Tahun 2022. Metode: Rancangan penelitian yang digunakan adalah jenis cross sectional. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 31 responden. Pengambilan sampel diambil dengan menggunakan Teknik Accidental Sampling. Analisa data yang digunakan adalah analisis univariat dan analisis bivariat. Hasil: Hasil uji F menunjukkan bahwa ada pengaruh pengetahuan terhadap pemeriksaan IVA dengan nilai signifikan (OR=4,335; p= 0,046) dan tidak ada pengaruh dukungan suami terhadap pemeriksaan IVA dengan nilai signifikan (OR=0,104;p= 0,749). Kesimpulan: Ada pengaruh pengetahuan terhadap  pemeriksaan IVA dan tidak ada pengaruh dukungan suami terhadap pemeriksaan IVA. Disarankan bagi tenaga Kesehatan lebih meningkatkan pengetahuan bagi Wanita Usia Subur (WUS) maupun suami tentang pentingnya deteksi dini kanker serviks melalui pemeriksaan IVA.
Hubungan Pola Makan Dengan Kejadian Anemia Pada Remaja Puteri Di SMAN 1 Kelumpang Tengah Aspihani, Gt. Maryam; Kabuhung, Elvine Ivana; Ulfa, Ika Mardiatul
Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia Vol. 3 No. 3 (2023): November : Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Indonesia
Publisher : Pusat Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55606/jikki.v3i3.2129

Abstract

The large incidence of anemia cases in female students shows that there is still a lack of iron (Fe) nutrient consumption in adolescent girls. The onset of anemia can be caused by the intake of the wrong diet, irregular and unbalanced with the adequacy of nutritional sources needed by the body. The purpose of the study was to determine the relationship between diet and the incidence of anemia in adolescent girls. Analytical survey research method with cross sectional approach. The sample in this study used a total sampling of 46 people. Data collection comes from primary data, namely the results of questionnaires analyzed using the chi square test. The results of the study were mostly adolescents with poor diet as many as 21 people (45.7%), adolescent girls with anemia as many as 24 people (52.2%). There is a relationship between diet and the incidence of anemia in adolescent girls (p value = 0.000<0.05). The conclusion of this study is that food consumed by adolescent girls does not have the number of calories and nutrients that are in accordance with needs such as carbohydrates, fats, proteins, vitamins, minerals, fiber and water so that their nutritional status cannot be fulfilled so that it can cause anemia.