Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Rancang Bangun Alat 3 In 1 Pengolah Bawang Yang Ergonomi Bagi Home Industry Moch. Syaiful Zuhri; Ali Akbar; Yasinta Sindy Pramesti
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 5 No. 3 (2021): Seminar Nasional Inovasi Teknologi 2021
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v5i3.1104

Abstract

Bawang merah merupakan suatu bahan utama dalam industri kuliner, cara pengolahan daripada bawang merah sendiri beraneka ragam. Seperti contohnya alat perajang bawang pabrikan, alat perajang manual, alat pengiris bawang merah, penggorengan manual dan lain sebagainya. Penulis kali ini menggunakan pendekatan modifikasi yang diperuntukkan alat tersebut nantinya dapat membantu dalam skala home industry. Terobosan terbaru seperti alat 3 in 1 ini mengintegralkan dari beberapa alat yang sebelumnya sudah ada yang terdiri pengupasan, pengirisan serta penggorengannya. Alat 3 in 1 ini mempunyai kegunaan mengolah bawang dari mulai pengupasan hingga penggorengan, dan juga alat ini menggunakan alur penghubung dari satu langkah kepada langkah selanjutnya dengan menggunakan sudut kemiringan 45° pada pengupas dan 75° pada pengiris agar bawang merah bisa berjalan dari langkah satu ke langkah yang selanjutnya. Alat ini menggunakan tenaga dynamo penggerak 1 PK RPM 1.400, dengan perbandingan pulley yang digunakan 1 : 4 : 3 sehingga putaran ke pengupas dapat agak pelan, dan putaran untuk pengiris sedikit lebih cepat. Dan lagi pada mesin penggorengnya menggunakan elemen listrik dengan kekuatan 200 V serta menggunakan thermostat untuk mengatur suhu daripada minyak yang kemarin pada ujicoba menggunakan suhu 300°C. waktu yang digunakan alat 3 in 1 ini untuk memproses bawang merah seberat 1000 gr ialah sekitar 7 menit.