Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Informasi dan Komputer

RANCANG BANGUN APLIKASI PENJUALAN BARANG KERAJINAN DAN MAKANAN BERBASIS ANDROID PADA DEWAN KERAJINAN NASIONAL DAERAH (DEKRANASDA) KOTA METRO Tiara Dahlia; Untoro Apsiswanto
Jurnal informasi dan komputer Vol 11 No 01 (2023): Jurnal Informasi dan Komputer yang terbit pada tahun 2023 pada bulan 04 (April)
Publisher : STMIK Dian Cipta Cendikia Kotabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35959/jik.v11i01.413

Abstract

Perkembangan teknologi di dunia meningkat dengan cepat seperti salah satunya di Indonesia, hal tersebut memaksa para pengusaha harus bisa memasarkan produk secara online . Pada saat ini smartphone banyak digunakan oleh masyarakat pengguna internet. Dengan zaman yang semakin modern banyak sekali cara untuk menjual suatu produk maupun jasa, salah satunya yaitu sistem penjualan online dimana produk tersebut ditawarkan melalui internet atau aplikasi yang dapat di jangkau menggunakan perangkat smartphone. Penjualan online yaitu media untuk menjual atau menawarkan suatu produk dengan cara melalui internet. Pelanggan dapat mencari ,mengecek harga, maupun tersedia atau tidak produk di toko tersebut sebelum membeli. Di Kota Metro ada banyak UMKM yang membuat produk kerajinan seperti tas, sepatu, kain, dll, ada juga yang membuat aneka macam makanan yang biasa dijadikan oleh-oleh, maka dari itu Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Metro bekerja sama dengan Pemerintah Kota Metro membuat suatu wadah untuk para UMKM menitipkan produknya agar dapat lebih mudah terjual dan di jangkau oleh seluruh lapisan masyarakat. Tujuan penelitian ini yaitu untuk membantu pemasaran dan penjualan produk di Dekranasda Kota Metro serta membantu pihak Dekranasda Kota Metro menyediakan pelayanan penjualan kepada konsumen dengan menggunakan aplikasi berbasis android yang di harapkan dengan adanya sistem penjualan ini akan lebih banyak masyarakat yang dapat dengan mudah membeli produk-produk serta makanan oleh-oleh yang tersedia di Dekranasda Kota Metro. Proses pengembangan skema sistem yang dipakai adalah OOSE (Object Oriented Software Engineering) dari Jacobson dengan tahapan teknik awal, dengan cara membangun batasan suatu sitem lalu mendefinisikan dengan menerapkan dan menyusun fungsinya, Analisa data, adalah menjabarkan karakter atau integritas menurut usecase. Metode ini ialah suatu landasan untuk sebuah desain. desain model, yaitu mempresentasikan analisa data lalu mengubahnya ke tahapan praktik. penerapan model, merupakan sistem yang berisi kode program yang telah di tetapkan pada desain model, pengujian model, adalah pengujian seluruh bangun sistem apakah berfungsi dengan baik atau tidak.
VISUALISASI PERSEBARAN OBAT MENGGUNAKAN VISUAL DATA MINING (VDM) STUDI KASUS PADA PT. BERNOFARM WILAYAH LAMPUNG Gregorius Yoshua; Untoro Apsiswanto
Jurnal informasi dan komputer Vol 11 No 01 (2023): Jurnal Informasi dan Komputer yang terbit pada tahun 2023 pada bulan 04 (April)
Publisher : STMIK Dian Cipta Cendikia Kotabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35959/jik.v11i01.404

Abstract

Visualisasi data adalah kata umum yang mendeskripsikan setiap upaya guna membantu orang mengetahui signifikansi data dengan menggunakan penempatan data pada konteks visual. Meski kelihatannya sederhana, ada banyak manfaat yang didapat dari melakukan visualisasi data, mulai dari membuat data lebih mudah dimengerti, menemukan pola tersembunyi dalam data, hingga membaca data dengan lebih akurat dan cepat. Dengan demikian, penggunaan teknik visualisasi pada pesebaran data obat PT. BernoFarm dapat mengetahui dan menganalisis tingkat tren jenis obat, produk andalan, wilayah pesebaran, jumlah pesebaran obat disuatu wilayah, tempat dan pola pemasaran, serta mengidentifikasi permasalahan distribusi dengan cepat dan optimal. Beberapa penelitaian sebelumnya untuk persebaran data biasanya menggunakan metode Visual Data Mining (VDM) dari penelitian itu menyebutkan bahwa penggunakan metode Visual Data Mining (VDM) ini memiliki kelebihan dapat mengeksplorasi data yang memiliki karakteristik beragam dan memiliki jumlah data yang banyak dalam bentuk sebuah visualisasi yang lebih menarik dan mudah dimengerti.