Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Lentera

PENGARUH PENGGUNAAN ABU SEKAM TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT JAHE KUNING (Zingiber officinale Rosc) Marlina Marlina; Mariana Mariana; Eka Rahmi
Lentera : Jurnal Ilmiah Sains, Teknologi, Ekonomi, Sosial, dan Budaya Vol 6 No 4 (2022): LENTERA, AGUSTUS 2022
Publisher : LPPM Universitas Almuslim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Abu Sekam Terhadap Pertumbuhan Bibit Jahe Kuning(Zingiber officinale Rosc), Penelitian ini dilaksanakan Desa Mata Mamplam Kecamatan Peusangan Kabupaten Bireuen yang berlangsung dari Bulan Februari sampai dengan Juni 2022. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) non factorial.faktor perlakuannya antara lain A0 = Kontrol (Tanah Top Soil), A1 = 1: 3 / polibag (1 Tanah: 3 Abu Sekam), A2 = 1: 2 / polibag (1 Tanah: 2 Abu Sekam), A3 = 1: 1 / polibag (1 Tanah: 1 Abu Sekam). Peubah yang diamati antara lain :Tinggi bibit (cm), Jumlah daun (helai), Diameter Batang, Berat Rimpang.Hasil penelitian menunjukkan bahwa Abu sekam berpengaruh sangat nyata terhadap terhadap tinggi tanaman umur 30 dan 45hari setelah tanam (HST), jumlah daun umur 30 dan 45hari setelah tanam (HST), diameter batang umur 30 dan 45hari setelah tanam (HST) dan berat rimpang. Dengan nilai terbaik terdapat pada perlakuan abu 1: 1 (A3).
Pengaruh Sistem Olah Tanah Terhadap Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Tomat (Solanum lycopersicum Mill) Mariana Mariana; Marlina Marlina; Aidil Amar; Diah Fridayati; Eka Rahmi
Lentera : Jurnal Ilmiah Sains, Teknologi, Ekonomi, Sosial, dan Budaya Vol 7 No 2 (2023): Lentera, Mei 2023
Publisher : LPPM Universitas Almuslim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sistem olah tanah dan pemberian pupuk kandang terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman tomat. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Cot Bate, Kecamatan Kuala, Kabupaten Bireuen Provinsi Aceh dan dimulai pada bulan Januari sampai dengan Mei 2022. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) non factorial dengan 3 ulangan, Adapun factor yang dicobakan antara lain : sistem olah tanah (S) terdiri atas 3 taraf yaitu S0 = Tanpa Olah Tanah (TOT), S1 = Olah Tanah Minimum (OTM) dan S2 = Olah Tanah Konvensional (OTK). Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem olah tanah berpengaruh sangat nyata terhadap tinggi tanaman umur 30, 45 dan 60 HST, diameter pangkal batang umur 60 HST, jumlah buah per tandan dan jumlah buah per plot serta berpengaruh tidak nyata terhadap diameter pangkal batang umur 30 dan 45 HST.