Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Media Pembelajaran Pohon Pintar Pada Mata Pelajaran Matematika Materi Pengurangan Kelas I SDN 115 Pekanbaru Dea Monika; Siti Quratul Ain; Fitriana Yolanda
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 3 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i3.2440

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui validitas media pembelajaran pohon pintar pada mata pelajaran matematika materi pengurangan kelas I SDN 115 Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan tiga tahap yaitu, (1) tahap analysis (analisis), yaitu analisis kebutuhan guru, analisis kebutuhan siswa dan analisis kurikulum, (2) tahap design (perancangan), yaitu perancangan pembuatan media pembelajaran sesuai dengan kebutuhan, (3) tahap development (pengembangan) adalah tahap uji validitas. Namun pada penelitian ini penulis hanya mengambil dan melakukan penelitian terbatas dari tahap analisis (Analysis) sampai tahap pengembangan (Development) karena keterbatasan biaya dan waktu yang penulis miliki. Sumber data yang diperoleh dari data primer yaitu guru, siswa dan validator. Sedangkan data sekunder diperoleh dari artikel, jurnal, buku, perpustakaan atau laporan dan situs-situs resmi di internet. Data yang dikumpulkan melalui teknik wawancara, validasi angket dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penelitian aspek media pohon pintar memperoleh persentase skor 93,75 % dengan kriteria sangat valid dan aspek materi pohon pintar memperoleh persentase 92,5% dengan kriteria sangat valid. Secara keseluruhan validitas media pohon pintar memperoleh nilai rata-rata persentase skor 93,12% sehingga media pohon pintar ini berkriteria sangat layak tanpa revisi.