Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENYULUHAN DAN PEMBERIAN APLIKASI FLOURIDE VARNISH UNTUK MENINGKATKAN PENGETAHUAN ANAK DALAM MENCEGAH KARIES GIGI Applonia Leu Obi; Leny M. A. Pinat; M.Ibraar Ayatullah
EJOIN : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 9 (2023): EJOIN : Jurnal Pengabdian Masyarakat, September 2023
Publisher : LPPM Institut Pendidikan Nusantara Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/ejoin.v1i9.1530

Abstract

Anak usia sekolah merupakan kelompok resiko tinggi terjadinya kerusakan gigi. Salah satu faktor yang mempengaruhi terjadinya karies gigi pada anak disebabkan karena senang makan dan minuman manis sehingga jarang membersihkan giginya selain itu tingkat pengetahuan dan kesadaran untuk memelihara kesehatan gigi dan mulut termasuk rendah dan belum paham. Sekolah dasar sebaiknya memiliki program yang pemeliharan kesehatan gigi salah satunya adalah pencegahan karies gigi pada anak sekolah dasar. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah melakukan penyuluhan dan pemberian aplikasi flouride varnish untuk meningkatkan pengetahuan anak dalam mencegah karies gigi. Sasaran mitra kegiatan pengabdian masyarakat adalah kepala sekolah, dan siswa – siswi kelas IV dan V SD GMIT Baumata dan SDN 2 Baumata Timur Kabupaten Kupang. Bentuk kegiatan pengabmas yaitu dengan melakukan advokasi, penyuluhan pencegahan karies gigi dan aplikasi fluoride varnish. Hasil kegiatan memberikan dampak yaitu terlaksananya kegiatan advokasi, penyuluhan dan praktek aplikasi pengolesan fluoride varnish dengan baik, meningkatnya pengetahuan dan keterampilan anak pencegahan karies gigi melalui aplikasi fluoride varnish. Kesimpulan terlaksananya dengan baik rangkaian kegiatan upaya pencegahan karies gigi dengan aplikasi fluoride varnish terhadap siswa/I kelas IV dan V SD GMIT Baumata dan SDN 2 Baumata Timur Kabupaten Kupang.