Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pemanfaatan Limbah Ampas Tahu Menjadi Produk Inovatif Sosis Ampas Tahu Untuk Meningkatkan Pendapatan Masyarakat Kelurahan Baratan Daffa Ardhana Kurniawan; Bahjatul Imaniah; Zakawali Jurdan Abdillah; Muhammad Mukhlis; Nanik Haryana Nanik Haryana; Nanik Haryana
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Sistem Informasi dan Teknologi (Sisfokomtek)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v4i3.1561

Abstract

Tahu yang dibuat dari bahan dasar kacang kedelai menghasilkan limbah hasil produksi salah satunya adalah ampas tahu yang tidak dapat di simpan lama serta dapat mencemari lingkungan. Kandungan ampas tahu yang masih tinggi akan gizi perlu di optimalkan pemanfaatannya sebagai alternatif bahan pangan dengan cara diolah menjadi sosis ampas tahu. Namun banyak yang masih minim akan pengetahuan tentang pengolahan limbah ampas tahu, pengetahuan tentang gizi dan manfaat ampas tahu, serta kurangnya inovasi yang bisa di aplikasikan dari ampas tahu. Maka dalam kegiatan pengabdian kami kepada Masyarakat desa Baratan salah satunya yaitu membuat produk inovasi dengan memanfaatkan ampas tahu tersebut dengan tujuan membantu membangun inovasi baru pada masyarakat desa Baratan dalam sisi perekonomian dan juga alternatif bahan pangan di wilayah tersebut. Beberapa metode yang diperlukan untuk pengolahan ampas tahu cukup mudah bagi usaha sederhana, yaitu diawali dengan observasi lokasi pabrik tahu dan memastikan kepada pemilik usaha tahu tersebut mengenai ampas tahu tersebut, selanjutnya proses pembuatan tepung ampas tahu yaitu dengan menjemur ampas tahu terlebih dahulu lalu di oven dan dilanjut dengan pencampuran seluruh bahan yang diperlukan dan terakhir yaitu mencetak adonan menjadi sosis. Maka dengan ini produk yang sudah jadi sesuai dengan prosedur dapat dipasarkan. Produk inovasi ini diharapkan dapat membantu memaksimalkan pemanfaatan limbah menjadi salah satu produk pangan dan meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar.